Cuaca Ekstrem! Hujan Badai Melanda Medan Sekitarnya, Listrik Padam

Ilustrasi hujan disertai petir. Ist

 

Medan | Jurnal Asia
Hujan deras disertai petir dan angin kencang melanda wilayah Kota Medan sekitarnya, Rabu (10/6/2020) tengah malam.

Hujan deras disertai angin kencang ini mengakibatkan aliran listrik di beberapa kawasan di Medan dan Deliserdang padam.

“Angin kencang kali hujan deras juga di Jalan Setia Budi Medan Sunggal, listrik padam,” ujar Irna (25) salah seorang warga.

Selain di Medan Sunggal, pemadaman listrik juga terjadi di kawasan Simpang Selayang, dan juga Kecamatan Sunggal Kabupaten Deliserdang.

Atas kondisi cuaca ekstrem ini, masyarakat diharapkan agar berhati-hati terhadap dampak yang ditimbulkan seperti genangan air, jalanan licin dan pohon tumbang.

Sementara, prakirawan BMKG Medan mengeluarkan peringatan dini cuaca disebutkan masih terjadi hujan dengan intensitas sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada Kamis (11/6/2020) dinihari pukul 00.30 WIB di Langkat, Binjai, Medan, Deli Serdang, Sergai, Simalungun, P. Siantar, Asahan, T. Tinggi, Batubara, Tj. Balai.

Dan dapat meluas ke Karo, Dairi, Samosir, Labura, Labuhanbatu, Toba, Taput, Tapsel, Humbahas dan sekitarnya. Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 03.30 WIB.(wo)

3 responses to “Cuaca Ekstrem! Hujan Badai Melanda Medan Sekitarnya, Listrik Padam

Tinggalkan Balasan

Close Ads X
Close Ads X