Pohon Kiara Payung merupakan salah satu dari sekian banyak tanaman peneduh yang menjadi favorit masyarakat pada saat ini. Memiliki nama latin Fellicium Decipiens, pohon Kiara Payung memang sudah tidak perlu diragukan lagi akan kerindangan dan keteduhannya dalam menghiasi halaman rumah, perkantoran, taman – taman perkotaan hingga jalan – jalan umum kota besar di Indonesia.
Fellicium Decipiens atau Kiara Payung memiliki karakterisitik daun yang lebat dengan warna hijau yang tua, serta teksturnya yang kuat, kiara payung tahan banting terhadap terik dan panasnya cahaya matahari, dengan batang yang sangat keras yang dimiliki, pohon yang satu ini sangatlah kuat dan sanggup bertahan dari terpaan angin yang kencang.
Pohon peneduh yang satu ini dapat tumbuh hingga mencapai tinggi 5 meter atau bahkan bisa juga lebih daripada itu, namun pada umumnya pohon Kiara Payung memiliki tinggi rata – rata 5 meter dan diameter tajuk yang dapat mencapai 10 meter, namun apabila pohon Kiara Payung di tanam di kiri dan kanan jalan raya perkotaan dimana biasanya lebar jalan tersebut mencapai 11 meter lebih, maka pohon yang sangat rindang ini bisa saja menutupi badan jalan dengan daun – daunnya.
Kiara Payung dapat berfungsi sebagai pengarah angin, penyaring udara yang sudah tercemar (polutan), meredam suara, mencegah erosi, pelindung dari cahaya matahari yang menyengat dan air hujan yang turun, serta juga dapat menjadi kontrol visual dan memiliki nilai estetika. (int)