Seratusan Rumah di Patumbak Rusak Diterjang Angin Puting Beliung

Angin puting beliung menerjang rumah warga di Patumbak. Ist

Medan | Jurnal Asia
Angin puting beliung menerjang tiga desa di Kecamatan Patumbak Kabupaten Deliserdang, Senin (6/4/2020) kemarin. Akibatnya, seratusan rumah dilaporkan rusak, tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Camat Patumbak Danang Purnama menjelaskan adapun ketiga desa yang dihantam angin puting beliung ini yakni Desa Patumbak I, Desa Patumbak II, dan Desa Lantasan Baru.

Baca Juga : Hentikan Operasional, 24 Hotel di Medan Tergilas Corona

“Umumnya rumah penduduk mengalami kerusakan pada atap, ada 100 rumah lebih yang rusak,” ujarnya, Selasa (7/4/2020).

Kendati seratusan rumah rusak, dikatakan Camat tidak ada warga yang sampai mengungsi. Petugas kecamatan dibantu TNI/Polri kata dia, sejak semalam hingga hari ini terus melakukan gotong-royong memperbaiki atap rumah warga yang rusak.

Pemerintah juga telah menyiapkan dapur umum di dua desa dan juga tenda pengungsi apabila nantinya ada warga yang terpaksa mengungsi.(wo)

Close Ads X
Close Ads X