Bantuan Stimulus ke Masyarakat Akibat Corona Masih Dalam Pembahasan Pemprov Sumut

Gugus Tugas Penanganan Percepatan Covid-19 Sumut update terkini penanganan Covid-19. Ist

Medan | Jurnal Asia
Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Sumut) sedang membahas terkait bantuan stimulus dan teknis penyalurannya kepada masyarakat yang membutuhkan akibat pandemi corona.

“Masih dalam pembahasan Pemerintah Provinsi Sumut,” kata Juru bicara Gugus Tugas Penanganan Percepatan Covid-19 Mayor Kes dr Whiko Irwan, Rabu (1/4/2020).

Baca Juga : Gara-gara Corona, Rupiah Diskenariokan ke Level 20.000 per US Dolar

Diketahui, Presiden Jokowi telah menetapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBS). Kebijakan tersebut telah ditetapkan Jokowi dalam rapat kabinet terbatas, Senin, 30 Maret 2020.

Presiden juga menetapkan status darurat kesehatan masyarakat.

Dilansir CNBCIndonesia.com, aturan main ini tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) 11/2020 tentang Penetapan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) yang diteken kepala negara pada 31 Maret 2020.

Terbitnya keputusan ini mempertimbangkan wabah Covid-19 yang bersifat luar biasa dengan ditandai jumlah kasus dan jumlah kematian yang telah meningkat serta terbesar antara wilayah dan antar negara.

Kondisi ini pada akhirnya berdampak pada aspek politik, ekonomi, sosial, budaya, pertahanan dan keamanan serta kesejahteraan masyarakat Indonesia. Maka dari itu, diperlukan kebijakan konkret.

Dalam Perppu tersebut, pemerintah mengumumkan adanya tambahan belanja dan pembiayaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2020 sebesar Rp 405,1 triliun sebagai upaya meminimalisir dampak Covid-19 terhadap perekonomian.(wo)

Close Ads X
Close Ads X