Bisnis di Bidang Pernikahan Redup Digilas Corona

Ilustrasi dekorasi pernikahan.Ist

Medan | Jurnal Asia
Pelaku usaha di bidang pernikahan seperti dekorasi dan perlengkapan pesta pernikahan harus gigit jari. Pasalnya, akibat penyebaran virus corona (Covid-19) banyak konsumen yang membatalkan dan menunda tanpa batas waktu yang ditentukan.

Seperti yang diakui pemilik Ayu Dekorasi di Medan Johor, Yulia, dengan adanya larangan kegiatan mobilitas massa seperti pernikahan sudah ada sekitar 10 calon pengantin yang membatalkan pesanan. Padahal pesta pernikahannya akan berlangsung kurun waktu dua pekan mendatang.

Baca Juga : Seorang Anggota Polisi Tewas Tertembak Pistol Glock di Barak Sat Sabhara

“Semenjak corona ini, klien langsung mengontak saya. Mereka tidak membatlkan. Hanya menunda jadi menyusun ulang jadwal,” katanya, Minggu (29/3/2020).

Para calon pengantin itu, menurut Yuli tidak mau mengambil risiko acara pernikahannya akan dibubarkan sesuai dengan maklumat Kapolri dan Kapolda Sumut. Ada juga cuma melangsungkan akad nikah, tanpa dihadiri masyarakat dengan jumlah besar.

Dengan kondisi tersebut, Yulia mengaku belum mengalami kerugian‎. Namun, tidak apa pemasukanan saja. Tapi, hingga usai Hari Raya Idul Fitri tahun 2020, sudah ada melakukan pembokingan untuk menyewa perlengkapan pesta pernikahan tersebut.

Baca Juga : Pemko Medan Perpanjang Belajar di Rumah hingga 29 Mei 2020

“Saya berharap virus corona cepat berlalu, agar kondisi kembali normal,” ujarnya.‎

Senada dikatakan, MC Pernikahan, Eko. Ia mengatakan, banyak pesanan untuk bulan April 2020 yang dibatalkan.

“Kalau dari jadwal, lumayan banyak jadwal pernikahan di bulan April ini. Tapi apa mau dikata, karena penyebaran virus corona semua klien membatalkan acara pestanya,” pungkasnya.(nty)

 

Close Ads X
Close Ads X