Viral di Medsos, Pulau Pendek di Buton Dijual Murah via Situs Online

Pulau Pendek di Desa Boneatiro, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara. Int

 

Buton | Jurnal Asia
Sebuah situs jual beli online menampilkan Pulau Pendek di Desa Boneatiro, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, dijual. Informasi ini dapat dilihat di salah satu situs jual beli online dengan harga pulau pendek Rp 36.500 per meter persegi .

Dalam situs tersebut, terlihat dipajang foto serta deskripsi Pulau Pendek secara lengkap ditawarkan bagi peminat jika ingin membeli.

Kabar penjualan pulau di upload 5 hari lalu dan mengagetkan warga dan pemerintah desa setempat. la Hasa (70) misalnya, merupakan satu-satunya warga yang bermukim di Pulau Pendek ini.

Ia mengaku kaget informasi terkait penjualan pulau ini. Pasalnya, pulau ini adalah warisan dari kakek buyutnya untuk keluarganya dan tidak pernah ada rencana dari pihak keluarga untuk menjualnya.

Baca Juga : Kereta Api Jarak Menengah dan Lokal di Sumut Kembali Beroperasi

la Hasa merupakan satu-satunya warga yang bermukim di Pulau Pendek. Ditemani istri dan cucunya yang masih belia, la Hasa sehari-hari berkebun singkong di Pulau Pendek.

“Saya satu-satunya yang tinggal di pulau ini, awalnya banyak orang, tetapi saya kaget dan bingung karena belum pernah dengar ada yang jual. Sampai saat belum dengar,” katanya melansir Okezone, Jumat (28/8/2020).

Sementara itu, pemerintah desa setempat juga kaget mendengar informasi penjualan pulau di situs jual beli online tersebut.

Sebagai kepala pemerintah desa, yang juga masih keluarga ahli waris sangat keberatan dengan informasi penjualan pulau tersebut. Karena pulau pendek merupakan tanah adat.

“Saya baru dengar kabar ini, tapi saya protes karena ini tanah adat, dan semua hasil bumi yang ada di Pulau Pendek itu untuk anak cucunya itu tidak bisa diperjual belikan. Saya juga bingung siapa yang mempublikasikan itu,” ujar Kepala Desa Boneatiro Barat, Ilyas.

Untuk menindak lanjuti tindakan yang tidak bertanggung jawab itu, dirinya bakal bekoordinasi dengan pemerintah daerah Kabupaten Buton.(nty)

 

 

Close Ads X
Close Ads X