Dapur Minyak Kondensat Meledak

Langkat – Dapur pengolahan minyak mentah (minyak kondensat) ilegal, yang berada di Dusun III Desa Pematang Serai, Kecamatan Tanjung Pura Kabupaten Langkat mendadak meledak.

Peristiwa meledaknya dapur minyak membuat heboh desa se­tem­pat. Suara letupan atau leda­kan dapur minyak me­nge­luarkan suara yang kuat, disertai kobaran api yang menjulang tinggi. Warga di Desa Pematang Serai itupun berhamburan keluar melihat ke lokasi.

Informasi dihimpun Jurnal Asia, peristiwa itu terjadi pada Minggu (2/7) sekira pukul 07.00 Wib. Kapolsek Tanjung Pura AKP Eriyanto Ginting S.Sos, didampingi Kanit Reskrim Aiptu Mimpin Ginting SH.MH ketika dikonfirmasi di ruangannya, Senin (3/7), membenarkan kejadian terbakarnya dapur pengolahan minyak mentah di Desa Pematang Serai.

“Ya, pada Minggu itu, Kanit Reskrim kita menerima informasi dari masyarakat yang mengatakan ada dapur minyak mentah yang terbakar. Dari kejadian kita kita langsung ke Tempat Kejadian Perkara (TKP), dan melakukan permeriksaan,”sebut Kapolsek, sembari mengakatan peristiwa ini tidak ada merengut korban jiwa namun kerugian si pemilik dapur mencapai Rp40 jutaan.

Dari kejadian itu, Lanjut Kapolsek, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan dari saksi-saksi. Dari hasil olah TKP, diduga kuat kebakaran disebabkan arus pendek listrik, yakni sambungan pada cok sambung yang mengeluarkan percikan api dan menyambar minyak bensin yang sudah diolah.

Adapun si pemilik dapur minyak bernama Junaidi alias Juned (37) wiraswasta, Warga Dusun III Desa Pematang Serai. Kemudian para saksi yang sudah diperiksa diantaranya Manto (30), dan Jamian (62), yang juga warga Dusun III Pematang Serai.

Api dapat dipadamkan sekira pukul 08.15 Wib setelah mobil pemadam kebakaran didatangkan dari Kecamatan Tanjung Pura, serta dibantu oleh warga setempat.

Sebelumnya juga diketahui, meledaknya dapur pengolahan minyak mentah yang dijadikan minyak lampu, bensin dan solar, juga pernah terjadi di Desa Lalang, tepatnya di lahan Rumah Kepala Desa setempat, serta di Desa Pantai Cermin. dalam kejadian itu terdapat korban luka bakar. (reza fahlevi)

Close Ads X
Close Ads X