Laga Everton Vs Liverpool Dinihari Nanti, Jurgen Klopp : Ini Pertandingan Spesial

James Milner berebut bola dengan pemain Everton. (Foto Twitter Liverpool FC)

Sebab, bentrok di Goodison Park menjadi laga pertama masing-masing tim setelah kompetisi Liga Inggris dihentikan sejak Maret 2020 akibat wabah virus corona.

Derbi Merseyside kali ini pun akan terasa berbeda lantaran digelar di tengah pandemi Covid-19 dan tak bisa dihadiri secara langsung oleh fans kedua tim.

“Derbi Merseyside adalah salah satu pertandingan paling bersejarah dan berarti di dunia sepak bola,” kata Ancelotti dalam pesan yang ia tulis melalu laman resmi Everton.

“Di setiap negara di mana saya melatih, laga ini selalu menarik perhatian banyak orang. Namun, pertandingan malam ini sangat penting karena alasan selain sepak bola,” imbuhnya.

“Kami berharap pertandingan ini akan menjadi satu langkah maju untuk menuju kenormalan bagi hidup kita, sebuah langkah lebih dekat untuk membawa kembali kegembiraan, optimisme, dan kebebasan yang sempat dihentikan oleh virus corona,” ucap Ancelotti.

“Ini akan menjadi pertandingan unik karena fans tidak diizinkan hadir ke stadion. Namun, saya percaya bahwa Evertonians tahu bagaimana cara mendukung tim mereka,” tutur Ancelotti menegaskan.

Everton saat ini masih tertahan di peringkat ke-12 klasemen Liga Inggris dengan raihan 37 poin.

Pada pertemuan terakhir di Goodison Park, Everton bermain imbang tanpa gol dengan Liverpool.

Laga Spesial
Sementara, pelatih Liverpool Jurgen Klopp berharap, Liverpool sudah berada dalam kondisi terbaik meski aktivitas tim sempat terhenti lebih kurang tiga bulan karena pandemi.

“Saya berharap kami dalam bentuk terbaik,” ucap Klopp, dilansir dari BBC.

Klopp juga berbicara tentang persiapan timnya menjelang laga Everton.

“Dalam seminggu kami tidak melakukan apa pun, Anda bisa kehilangan apa saja. Para pemain berlatih setiap hari tetapi kami tidak melatih mereka langsung untuk periode tertentu,” ujar Klopp.

“Pelatihan benar-benar berbeda jika Anda hanya ingin tetap bugar atau berada dalam kondisi terbaik untuk hari tertentu. Kami menjaga para pemain untuk tetap bugar.”

“Sayangnya, sepak bola tidak seperti mengendarai sepeda,” tutur Klopp melanjutkan.

“Kami harus menyatukan 11 pemain atau lebih untuk memiliki ide yang sama pada waktu yang bersamaan,” ucap dia.

Enam poin lagi, Liverpool akan mengunci gelar Liga Inggris musim ini.

Jika itu berhasil dilakukan, trofi Premier League akan datang untuk pertama kalinya ke publik Anfield dalam 30 tahun terakhir.

“Everton akan termotivasi (mengalahkan kami),” ucap Klopp lagi.

“Ini adalah sebuah pertandingan yang spesial untuk alasan tertentu,” imbuh Klopp.

Laga Everton vs Liverpool akan dimulai pada Senin (22/6/2020), kick-off 01.00 WIB.

Jadwal pertandingan Everton vs Liverpool akan dilangsungkan pada Senin (22/6/2020) dini hari WIB dengan kick-off mulai pukul 01.00 WIB.(wo/kompas)

Close Ads X
Close Ads X