Ini Motif Penyerangan Geng Motor 234SC ke Sekolah SMA N 5 Medan 

 

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dadang Hartanto menunjukan barang bukti batu yang digunakan geng motor melempari sekolah. Ist

Medan | Jurnal Asia
Polrestabes Medan menetapkan 3 anggota geng motor 234 SC sebagai tersangka atas kasus pengerusakan di Sekolah SMA Negeri 5 Medan.

Adapun ketiga orang remaja yang ditetapkan sebagai tersangka yakni ketua geng motor berinisial AMM (18) warga Jalan Komplek USU Medan. Kemudian dua orang pelajar SMA berinisial MF (18) dan LA (19) keduanya warga Jalan Rahmadsyah Medan.

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dadang Hartanto menyampaikan adapun motif penyerangan ke sekolah tersebut yakni gerombolan geng motor 234SC ingin melakukan pembalasan dendam terhadap geng motor SL ODE.

“Adapun motif mereka melakukan pengrusakan adalah bentuk balas dendam terhadap geng motor  SL ODE yang sebelumnya mereka dilempari oleh geng motor SL ODE di Jl. Sutrisno,” ujarnya didampingi Kasat Reskrim Polrestabes Medan AKBP Putu Yudha Prawira, Senin (20/5).

Namun anehnya aksi penyerangan ini malah menyasar hingga ke gedung sekolah SMA N 5 di Jalan Pelajar Kelurahan Teladan Timur Kecamatan Medan Kota.

Kepala Sekolah yang resah dengan ulah geng motor ini lalu melaporkan kejadian ini ke Polsek Medan Kota.

“Awalnya diamankan 12 orang anggota geng motor, setelah dilakukan penyelidikan 3 orang ditetapkan tersangka,” tegasnya.

Kapolrestabes Medan menegaskan pihaknya telah membentuk tim khusus dan meningkatkan pengamanan, patroli hunting terhadap tindak tanduk geng motor yang meresahkan masyarakat.(wo)

Close Ads X
Close Ads X