Belanja Jelang Lebaran, Seorang IRT Malah Kena Copet di Plaza Medan Fair !

Ilustrasi pencopetan. Net

Medan | Jurnal Asia
Masyarakat diharapkan waspada terhadap aksi pencurian di pusat perbelanjaan. Ramainya warga mendatangi lokasi itu, ternyata dimanfaatkan pelaku kejahatan untuk beraksi.

Seperti yang dialami seorang ibu rumah tangga (IRT) bernama Henny Kurnia Sari (39) warga Jalan Perjuangan Kelurahan Sidorejo Kecamatan Medan Tembung, yang menjadi korban copet di pusat perbelanjaan modern di Medan.

Minggu (19/5) siang tadi, wanita tersebut terpaksa mengurungkan niatnya untuk belanja di Plaza Medan Fair, lantaran dompetnya berisi uang tunai Rp4 Juta, ATM dan dokumen penting lainnya raib digasak pencopet.

Kepada petugas SPK Polsek Medan Baru, Henny melaporkan, siang itu, Henny bersama anaknya Adit dan Gadis datang ke Plaza Carefour untuk membeli pakaian buat persiapan jelang Lebaran.

Sesampainya di Lantai III, korban masuk ke toko Romp Black & White memilih baju dan celana. Setelah baju sudah dipilih dan hendak membayar ke kasir, Henny terkejut melihat dompetnya di dalam tas sudah lenyap.

“Di dalam dompet berisikan uang tunai Rp4 juta, KTP, SIM C dan ATM BRI,” jelas Henny.

Diceritakan Henny, saat dirinya memilih pakaian, ada seorang wanita yang diduga pura-pura memilih pakaian.

“Saat saya hendak membuka tas, ternyata kancing restleting tas sudah terbuka dan dompetnya sudah hilang. Wanita yang sebelumnua berada di samping saya langsung menghilang,” ujar Henny.

Menurut Henny, dirinya sudah sempat melaporkan kehilangan dompetnya itu kepada pihak toko Romp agar membuka rekaman kamera CCTV namun pihak toko enggan memperlihatkan rekaman CCTV dengan dalih CCTV nya masih baru dan menunggu manajer toko.

Kanit Reskrim Polsek Medan Baru Iptu Philip menyebutkan pihaknya segera melakukan penyelidikan dan pemeriksaan di lokasi kejadian. (wo)

Close Ads X
Close Ads X