Obat untuk Covid-19 Ditemukan? Pasar Keuangan Menguat

Ilustrasi IHSG dan Rupiah bergerak menguat pasca beredar obat Covid-19 sudah ditemukan.Ist

 

Medan | Jurnal Asia
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan menguat tajam, setelah mengalami keterpurukan yang sangat tajam sebelumnya. IHSG pada hari ini ditutup naik 3.4% di level 4.634,82.

Mata uang Rupiah juga demikian, bergerak menguat dikisaran level 15.460 per US dolar. Sentimen positif yang bergulir saat ini adalah ditemukannya obat untuk Covid-19 yang diproduksi oleh Gilead Sciences perusahaan farmasi asal AS.

Baca Juga : Jurnalis di Medan Bagikan Sembako Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

Analis Pasar Keuangan, Gunawan Benjamin mengatakan, banyak informasi yang masuk ke pelaku pasar yang mengatakan bahwa ada obat yang bisa mempercepat proses penyembuan pasien Covid-19. Meskipun belum ada kabar apakah obat itu nantinya bisa diedarkan atau harus melalui tahapan uji selanjutnya.

“Begitupun, pelaku pasar juga masih tetap mewaspadai dampak buruk yang diakibatkan pandemi corona belakangan ini. Untuk urusan ekonomi, pandemi corona masih akan berbuntut panjang dikarenakan recovery di ekonomi masih membutuhkan waktu,” katanya, Jumat (17/4/2020).

Pelaku pasar juga mewaspadai dampak buruk lanjutan dari kemungkinan memburuknya kinerja ekonomi global. Sejauh ini masih menunjukan adanya potensi masalah ekonomi yanglebih besar.

Selain itu, sentiment baik yang berpengaruh positif maupun negatif di pasar, kerap berubah dan silih berganti. Dan belum ada satu sentiment pun yang mampu menggaransi bahwa pasar sudah dalam keadaan normal.

China yang telah melewati masa sulit dari penyebaran corona, saat ini justru diperkirakan akan berhadapan dengan masalah penyelamatan ekonomi kedepan yang terbilang tidak mudah. Kondisi seperti ini yang kerap memberikan dampak buruk bagi pasar. Dan oleh karena itu pasar akan lebih berhati-hati lagi.

“China sendiri mengalami kontraksi ekonomi saat ini. Dan diyakini membutuhkan dukungan stimulus yang lebih besar untuk mempercepat proses recovery di negeri panda tersebut,” pungkasnya.(nty)

 

2 responses to “Obat untuk Covid-19 Ditemukan? Pasar Keuangan Menguat

Comments are closed.
Close Ads X
Close Ads X