Oknum Pejabat Tepergok Isap Sabu Bareng Bawahan

Bulukumba – Seorang oknum pejabat di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, dibekuk aparat kepolisian saat berpesta sabu. Oknum tersebut dibekuk bersama salah seorang wanita yang tak lain adalah bawahannya. Kedua pelaku kini diamankan di Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Bulukumba bersama sejumlah barang bukti.

Mereka ditangkap pada Minggu (10/12) pukul 22.15 Wita di rumah kontrakan mewah di Jalan Bakti Adiguna, Kelurahan Caile, Kecamatan Ujungbulu.

Penangkapan berdasarkan informasi dari masyarakat bahwa di kamar kos milik perempuan, AF alias Fani (33), kerap dilakukan pesta narkoba. Polisi yang melakukan penggerebekan kemudian berhasil membekuk FA bersama seorang pria, MM (40).

“Berawal dari laporan masyarakat bahwa salah satu kamar di lantai dua kontrakan mewah kerap dilakukan pesta narkoba. Kami lakukan penggerebekan dan ternyata memang betul ada,” kata Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Bulukumba AKP Rujianto Dwi Poernomo yang dikonfirmasi pada Senin (11/12).

AF sendiri merupakan pegawai honorer Dinas Pertambangan Umum Kabupaten Bulukumba. Sementara MM menjabat Kepala Seksi Bina Konstruksi Dinas Pertambangan Umum Kabupaten Bulukumba.

Dari tangan kedua pelaku, polisi berhasil mengamankan sejumlah barang bukti berupa 4 saset berisi kristal bening diduga narkotika jenis sabu, 5 sendok sabu, 3 korek api, 1 pisau lipat, 2 kaca pireks, 1 sumbuh pembakar botol kaca, 1 bong kecil, dan 6 saset kosong.

Para pelaku kemudian digelandang ke Mapolres Bulukumba untuk penyelidikan. Dari pengakuan pelaku, barang haram tersebut adalah milik mereka yang diperoleh dari Kota Makassar.

“Dari pengakuan tersangka bahwa narkoba tersebut adalah milik mereka dan diperoleh dari seseorang di Kota Makassar. Hingga saat ini kami masih terus melakukan pengembangan,” kata AKP Rujianto Dwi Poernomo.

(kc)

Close Ads X
Close Ads X