PBJI Sumut Fokus Pembinaan Jujitsan

Medan – Pengurus Besar Jujitsu Indonesia (PBJI) Sumut menggelar rapat evaluasi terhadap perkembangan Jujitsu Sumatera Utara di Garuda Hotel Plaza Jalan SM Raja Medan, Minggu (18/2). Intinya, PBJI Sumut fokus pembinaan jujitsan untuk persiapan PON XX/Papua pada tahun 2020 mendatang.

“Untuk saat ini PBJI Sumut terus eksis untuk membina dan melatih para jujitsan hasil Kejurda. Para jujitsan ini akan dipersiapkan untuk PON Papua. Meskipun hanya eksbisi setidaknya jujitsan dapat unjuk gigi di even olahraga nasional yang digelar empat tahun sekali,” ujar Ketua Umum Pengrov PBJI Sumut, Agustama, usai rapat.

Ia mengatakan, untuk ke depannya program Jujitsu Sumut dengan berkunjung ke dojo-dojo yang ada di Medan untuk melihat secara langsung para jujitsan yang latihan. Untuk saat ini sebanyak 15 Dojo yang terdaftar. Selain itu, juga berkunjung ke pengurus kabupaten/kota.

Lebih lanjut ia menjelaskan, untuk memantau perkembangan para jujitsan, saat jujitsan mengikuti kegiatan kenaikan tingkat oleh pelatih di dojo masing-masing, hasil kenaikan tingkat ini dilaporkan ke dewan pelatih. Ia memaparkan, rapat yang digelar juga sebagai ajang silaturahmi antar keluarga besar jujitsu Sumut. Selain itu, masukkan dari pengurus rapat memiliki ide brilian untuk memajukan jujitsu.

“Jujitsu salah satu seni beladiri Jepang telah bergabung dengan KONI. Tentunya hal ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan prestasi jujitsan. Misalnya, kepengurusan PBJI Medan para jujitsan dapat berlaga di Porwil Kota Medan dan Pekan Olahraga Kota (Porkot) Medan,” pungkasnya.

(bambang-adp)

Close Ads X
Close Ads X