Walikota Canangkan Gerakan “Medan Bersih Pasti Bisa”

Medan | Jurnal Asia

Dalam menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk hidup bersih dan menjadikan hidup bersih sebagai budaya baru di tengah-tengah msyarakat. Walikota Medan, Drs HT Dzulmi Eldin S MSi didampingi Wakil Walikota Medan, Ir Akhyar Nasution MSi mencanangkan gerakan “Medan Bersih Pasti Bisa”
.
Pencanangan dilakukan bersamaan digelarnya Car Free Day di kawasan Jalan Sudirman Medan, atau tepatnya di depan rumah dinas Walikota, Minggu (6/3) pagi.

“Kita sama-sama berharap gerakan ini dapatmenumbuhkan kesadaran masyarakat untuk hidup bersih. Kemudian menjadikan hidup bersih sebagai budaya baru dalam kehidupan sehari-hari. Insya Allah dengan kegiatan ini akan tercipta kualitas hidup yang lebih baik. Ingat Medan adalah rumah kita. Karenanya, kita semua bertanggungjawab untuk mewujudkan Medan yang bersih dan asri,” kata Walikota.

Walikota menyebutkan, budaya bersih harus dikaitkan dengan budaya hijau, kegemaran untuk menghijaukan taman, pekarangan, lingkungn dan biasanya, lingkungan bersih turut menciptakan suasana nyaman dan asri. Belum lagi, hasil pantauan kualitas udara, tingkat polusi udara di Medan pernah mencapai angka 110. Cukup mengkhawatirkan dan asap kendaraan bermotor menyumbang 26 persen dari total polusi yang dihasilkan.

“Bayangkan, sehari saja tanpa asap bermotor, betapa udara yang kita hidup sangat bersih dan berdampak positif bagi kesehatan kita,” ungkap Walikota sembari menambahkan, harus tertanam di hati dan pikiran bahwa kebersihan pangkal kesehatan dan menjadikan bersih sebagai budaya.
Diketahui, dalam acara yang dihadiri segenap pimpinan SKPD di lingkungan Pemko Medan itu, Walikota mengemukan, acara Car Free Day sengaja dikemas dalam suasana santai untuk menumbuhkan kesadaran kolektif, mengungurangi tingkat polusi udara dan mendorong masyarakat berprilaku lebih hijau atau ramah lingkungan.
Di akhir sambutannya, Wali Kota menginstruksikan kepada Camat, Lurah dan Kepling bertanggungjawab dan menjadi motor dalam gerakan kebersihan dengan berbagai progrom kegotongroyongan dan pengadaan sarana kebersihan secara partisipatif. (mag-01/rel)

Close Ads X
Close Ads X