Pelaku Penggelapan Serahan Warga, Kabur Saat Berada di SPKT Polsek Percut

Personel sedang melaksanakan apel di halaman Mapolsek Percut Sei Tuan. Ist

Medan | Jurnal Asia
Seorang pemuda berinisial R yang diamankan korban dan warga Perumnas Mandala atas kasus penggelapan sepeda motor dikabarkan kabur saat proses penyerahan di ruang SPKT Polsek Percut Sei Tuan, Senin (17/6/2019) dinihari.

“Yang bersangkutan (pelaku) saat berada di SPKT, saat penyerahan (dari warga) disitu dia lari,” ujar Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol Subroto kepada wartawan, Selasa (18/6/2019) petang.

Ia mengatakan atas kejadian ini pihaknya tengah melakukan pengejaran terhadap pelaku yang identitasnya sudah diketahui.

“Kita buru,” tegasnya.

Selain itu, Kapolsek mengutarakan pihak Propam Polda Sumut juga telah melakukan pemeriksaan terhadap personel Polsek Percut terkait kejadian ini.

“Sanksinya apa nanti kita serahkan sepenuhnya ke Propam,” tukasnya.

Informasi dihimpun wartawan, pelaku diamankan warga lantaran menggelapkan 1 unit sepeda motor milik korban Teuku Fajar Maulana (21) warga Jalan Jalak  IX Perumnas Mandala, Kecamatan Percut Sei Tuan. Jumat (31/5/2019) silam

Adapun modus pelaku beraksi dengan cara meminjam sepeda motor korban saat berada  di Jalan Bandar Setia Desa Bandar Setia Gang Setia, Kecamatan Percut Sei Tuan, dengan alasan menjemput temannya di warnet.

Korban yang menyadari menjadi korban penggelapan lalu membuat laporan ke Polsek Percut pada Kamis (13/6/2019) lalu. Tak berhenti sampai disitu pihak korban juga membantu mencari keberadaan pelaku.

Akhirnya, usaha korban mendapat titik terang. Senin dinihari sekitar pukul 01.00 WIB pihak korban mendapat keberadaan pelaku di Desa Saentis Kecamatan Percut Sei Tuan.

Selanjutnya korban dibantu warga mengamankan pelaku dan menyerahkannya ke Polsek Percut Sei Tuan. Namun sial, sesampainya di kantor polisi pelaku malah menyelinap kabur.(wo)

Close Ads X
Close Ads X