Hans Silalahi Masih Ketum GM FKPPI | Nazaruddin: Seluruh Pengurus Tetap Jalankan Roda Organisasi

Medan | Jurnal Asia
Ketua Umum Generasi Muda Forum Komunikasi Putera dan Puteri TNI/Polri (GM-FKPPI), Hans Silalahi menegaskan, dirinya masih tetap menjabat sebagai orang nomor satu di organisasi tersebut hingga 2018. Untuk itu, dia mengimbau kepada pengurus dan kader GM FKPPI di tanah air tetap bersatu dan tidak terpancing isu miring dihembuskan pihak tidak bertanggung jawab.

Penegasan itu disampaikan Hans Silalahi dalam arahannya di acara resepsi Dirgahayu 37 tahun dan Silaturrahmi GM FKPPI dan FKPPI se Sumatera Utara di Hotel Danau Toba Medan, kemarin. Dalam pertemuan itu dibicarakan upaya menyatukan GM FKPPI dengan ormas FKPPI di Sumut hingga pusat.

Untuk itu, Hans Silalahi ber­harap peringatan Dirgahayu ke 37 tahun FKPPI harus menjadi momentum menyatukan GM FKPPI dan ormas FKPPI. Sebab, jika GM FKPPI dan FKPPI bersatu, diyakini menjadi organisasi yang besar dan dahsyat.

“Dirgahayu ke 37 tahun ini merupakan tantangan yang harus dijadikan seluruh kader kedepan, menjadikan organisasi ini apakah semakin jaya dan berkembang atau justeru sebaliknya mundur. Untuk itu, resepsi Dirgahayu ke 37 tahun FKPPI ini harus dijadikan momentum menyatukan GM FKPPI dan ormas FKPPI, agar kedepan semakin menjadi organisasi yang semakin besar, kuat dan dahsyat,”tegas Hans Silalahi.

Turut hadir dan memberikan sambutan diacara itu Ketua PD II GM FKPPI Sumut, H. Nazaruddin Sihombing, Ketua PD II FKPPI Sumut, Ir.AR.Krisman Purba, tokoh masyarakat juga calon Walikota Medan, Drs H.T. Dzulmi Eldin S, MSi, Ketua Panitia Pelaksana Fernando Simanjuntak, Anggota DPRDSU dari Fraksi Partai Golkar, Novita Sari, serta 28 Ketua GM FKPPI dan ormas FKPPI kabupaten dan kota di Sumut serta utusan organisasi kepemudaan.

Dalam sambutannya Ketua Umum GM FKPPI Hans Silalahi juga mengintruksikan kepada pengurus dan kader GM FKPPI agar bersatu dan jangan se­kali-kali menjadi penghianat. “Tunjukkan kita sebagai anak tentara, prajurit dan polisi, yang sangat benci penghianatan. Kita harus bersatu dan melawan pihak-pihak yang ingin memecah belah kita demi kepentingan pribadi dan kelompoknya sehingga menjadi organisasi (FKPPI-red) terpecah belah lagi,”ujarnya.

Hans Silalahi dalam sam­butannya juga meminta peleburan atau disatukannya GM FKPPI dan ormas FKPPI menjadi satu organisasi yang kuat harus se­gera diwujudkan. Untuk itu, dia meminta dilakukannya pertemuan pimpinan GM FKPPI dan ormas FKPPI di Sumut yang selanjutnya diikuti dengan mendeklarasikan kesepakatan bersatu.

Sementara itu, Ketua PD II GM FKPPI Sumut, H Nazaruddin Sihombing menyambut baik di­le­­bur dan disatukannya GM FKPPI dan ormas FKPPI. Na­zaruddin Sihombing mengaku peleburan GM FKPPI dan FKPPI tersebut sesungguhnya sudah dilakukan sebelumnya, jika saja para pengurus pusat mampu menjalankan tugas dan perannya menyatukan para kader di daerah.

Untuk itu Nazaruddin Sihombing mengintruksikan pengurus dan kader GM FKPPI mulai dari sub rayon dan kabupaten/kota di Sumut agar tetap menjalankanm roda organisasi. Pada kesempatan itu, Na­zaruddin Sihombing juga men­yampaikan sesungguhnya GM FKPPI dan ormas FKPPI senantiasa dalam kebersamaan. “ GM FKPPI dan Ormas FKPPI selalu menyatu, apalagi setiap pelaksanaan ulang tahun FKPPI, kami selalu lakukan secara bersama,”katanya.

S­elanjutnya dalam sam­bu­tannya, Nazaruddin Sihombing juga mengintruksikan kepada seluruh pengurus dan kader GM FKPPI khususnya di Kota Medan, agar merapatkan ba­an mendukung, memilih dan memenangkan Dzulmi Eldin kembali menjadi Walikota Medan pada Pilkada Kota Medan yang akan digelar 9 Desember 2015. .

Sedangkan H Dzulmi Eldin dalam sambutannya menyambut baik apresiasi dan dukungan disampaikan keluarga besar GM FKPPI dan FKPPI Sumut, yang mendukung dirinya kembali men­jadi Walikota Medan. “Terimakasih atas dukungannya dan Insya Allah jika diamanahkan kembali menjadi walikota Medan, akan benar-benar bekerja membangun Kota Medan sebagai rumah kita sendiri. Untuk itu, saya berharap kepada para generasi muda khususnya kader GM FKPPI dan FKPPI, agar turut serta menjaga Kota Medan ini sebagai rumah kita sendiri yang kedepannya lebih maju dan berkembang,” katanya.
(isvan/rel)

Close Ads X
Close Ads X