Kapal Kemanusiaan Selamatkan 730 Pengungsi di Laut Tengah

Madrid – Kapal-kapal kemanusiaan berhasil menyelamatkan sekitar 730 pengungsi pada Minggu, dari kapal karet dan perahu kayu yang ditumpangi para pengungsi di Laut Tengah, menambah daftar operasi penyelamatan dalam beberapa hari belakangan.

Para pengungsi diselamatkan dalam tujuh operasi terpisah, dari tiga kapal kecil dan empat perahu kayu, kata petugas penjaga pantai Italia pada Minggu.

Pemimpin regu SAR Save The Children, Gillian Moyes, di atas kapal penyelamatan Vos Hestia mengatakan bahwa beberapa hari belakangan ini sangat sibuk, mengikuti pola yang terlihat dalam beberapa pekan terakhir.

“Kami melihat kedatangan pengungsi meningkat, penyelamatan berskala besar dilakukan dengan menggunakan beberapa kapal,” katanya.

Pada Sabtu, ratusan pengungsi, beberapa hanyut dalam perahu karet di lepas pantai Libya, diselamatkan oleh kapal Spanyol dan Kapal Italia.

Sebuah kapal angkatan laut Spanyol dikirim untuk membantu dua kapal pengungsi yang tengah berjuang untuk tetap bertahan di dekat Libya pada Sabtu siang, dan saat matahari terbenam, ditemukan tiga perahu karet lainnya mengangkut pengungsi di daerah tersebut, kata Kementerian Pertahanan Spanyol dalam sebuah pernyataan pada Minggu.

Total 526 orang, termasuk delapan wanita hamil dan sembilan anak-anak, diangkut dalam operasi penyelamatan itu, dibantu oleh sebuah kapal milik organisasi non-pemerintah, kata kementerian tersebut.

Para pengungsi tengah menuju ke pelabuhan di Italia, tambahnya. Sekitar 800 pengungsi diselamat­kan dari kapal karet yang mereka tumpangi dalam enam operasi di Laut Tengah pada Sabtu, kata petugas penjaga pantai Italia.

Petugas penjaga pantai Libya telah mencegat 906 pengungsi yang diangkut menggunakan kapal kayu dan karet tidak layak pada Jumat, dan sebelumnya, pada pekan ini, kapal kemanusiaan berhasil menyelamatkan lebih dari 1.000 orang pengungsi dari lepas pantai Libya.

Persimpangan laut antara Libya dan Italia telah dimanfaatkan, dengan semakin banyaknya pengungsi yang berusaha mencapai Eropa tahun ini.

Kedatangan pengungsi ke Italia naik hampir 18 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu dengan lebih dari 65.000 pengungsi, kata kementerian dalam negeri Italia pekan lalu. (ant)

Close Ads X
Close Ads X