Program Favorit Leadership, Bentuk Siswa Berkarakter

 

Peserta outbound foto bersama di Budaya Resto Tanjung Morawa.Ist

Medan | Jurnal Asia
Program sekolah merupakan salah satu faktor penting dalam mendukung kecerdasan serta mental para siswa. Di
Perguruan Dharma Bakti Lubuk Pakam misalnya, program leadership menjadi program favorit guna membentuk kepribadian yang lebih berani, mandiri dan jiwa memimpin.

Direktur Pendidikan, Jenny Chentanu mengatakan, wujud kecerdasan siswa-siswi tidaklah serta merta diukur dari sisi sains saja. Berdasarkan tripologo Buckingham terdapat setidaknya 34 bakat manusia tetapi terdapat 7 yang dominan.

“Karena itulah, yayasan perguruan mengundang Coach Rudy Rachman seorang pakar pengembangan diri di bidang leadership untuk memberikan pengembangan diri bagi siswa-siswi,” katanya didampingi Kepala SMA Dharma Bakti, Melda Sihite, Senin (11/11/2019).

Pengurus yayasan bidang pendidikan, Jansen Yong mengatakan, pendidikan menjadi aspek penting dalam menempatkan negara dan bangsa sejajar dengan negara maju lainnya. Karenanya, sekolah yang didirikan sejak 13 tahun dari jenjang Taman-Kanak kanak, SD, SMP mendukung program leadership.

“Program ini sangat diminati. Dengan program ini, diharapkan visi dan misi perguruan yakni mencerdaskan kehidupan bangsa dapat tercapai,” tukasnya.

Sementara, Coach Rudy Rachman menjelaskan, program leadership ini membantu siswa mengenal tujuan dan sasaran, membantu siswa mengidentifikasi ego, nilai luhur, akhlak. Kemudian, membentuk mental mandiri, empati, bertanggung jawab,mengenal prinsip taktik dan strategi, delegasi dan hirarki.

“Bukanlah hal mudah membangun mental kepemimpinan tapi juga bukan tidak mungkin generasi muda dapat diarahkan dari waktu ke waktu. Karena itu, program ini menjadi program favorit yang sangat diminati siswa,” tegasnya.

Ketua Regu Yellow, Michael Putra Halim didamping Ketua Regu, Raul Batako Sembiring mengaku, program ini begitu seru, mengundang antusias karena di setiap pelatihannya selalu ada kejutan dan game seru. Ketika dalam permainan, mereka begitu menghendaki kemenangan.

Siswa-siswi foto bersama di perguruan Dharma Bakti Lubuk Pakam.Netty

“Coach Rudy menjelaskan pentingnya menjaga semangat “Together Everyone Achive More” dan karena itu “Never leave your team behind”. Artinya jangan karena menghendaki kemenangan kita mengorbankan sahabat kita,” ucapnya.

Senada dikatakan, Ketua Regu Orange, Sojendren, Ketua Regu Grey, Jasper Capri bahwa program leadership ini mengajarkan menjadi pemimpin. Selain itu, diajarkan untuk tetap kompak dan menghilangkan rasa egois, disiplin, kerjasama dan kepedulian.

“Harapan kami, program ini terus dijalankan karena memberikan dampak yang baik kepada setiap siswa,” kata Ketua Regu Green, Bintang Pamungkas Panjaitan dan Ketua Regu Blue, Khairul Hafidzin.

Kegiatan leadership melalui outbound digelar di Budaya Resto Tanjung Morawa. Mewakili Budaya Resto, Yong Ki menyambut baik pelatihan outbound generasi muda di tempat yang telah lengkap dengan konsep nature friendly apalagi didukung dengan peralatan yang pasti mengundang adrenalin bagi pesertanya.

Hadir dilapangan Dewi Tjia selaku CFO DENA sebagai praktisi bisnis. Dewi menjelaskan, kepemimpinan adalah salah satu faktor penting dalam dunia usaha, selain berani dalam mengambil keputusan juga harus cermat menentukan strategi persaingan. Pemateri outbound dibawakan oleh Kuntana Arjuna dari Budaya outbound berkolaborasi dengan Coach Rudy Rachman.(nty)

Close Ads X
Close Ads X