Razia Balap Liar dan Knalpot Blong di Jl Sudirman, 17 Unit Sepedamotor Terjaring

Polres Tanjungbalai mengamankan knalpot blong. Ist

 

Tanjungbalai | Jurnal Asia
Polres Tanjungbalai melakukan penindakan terhadap pelaku balap liar serta kendaraan knalpot blong di Jalan Sudirman Km 5 s/d Km 7 Tanjungbalai, Sabtu (8/8/2020) malam hingga Minggu (9/8/2020) dinihari.

Alhasil dalam razia ini, sebanyak 17 unit kendaraan roda dua yang yang mengunakan knalpot blong diamankan petugas.

“Penindakan ini digelar agar masyarakat merasa aman dan nyaman saat melintas di Jalan Sudirman KM 5 s/d Km 7 Tanjungbalai,” ujar Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha Prawira melalui Kasubag Humas Iptu Ahmad Dahlan Panjaitan kepada wartawan.

Baca Juga : Lagi Santuy Nunggu Pembeli, Pengecer Sabu di Jalan Pelabuhan ‘Pucat’ Disergap Polisi

Lebih lanjut dijelaskannya, razia ini juga digelar untuk mencegah terjadinya fatalitas kecelakaan lalu lintas (lakalantas), kemacetan dan menghindari pengendara sepedamotor ugal-ugalan di jalan raya.

“Sehingga personel Satlantas Polres Tanjungbalai mengambil tindakan dengan melakukan razia, patroli di lokasi tersebut dipimpin Kasatlantas AKP Hotlan W Siahaan, agar tercipta situasi Kamseltibcar yang kondusif,” ungkap Kasubbag Humas.

Ia mengatakan dalam razia tersebut sebanyak 17 unit sepedamotor diamankan karena menggunakan knalpot blong dan ugal ugalan di jalan yang dapat membahayakan keselamatan penguna jalan yang lain.

“Penindakan ini akan rutin digelar di Kota Tanjungbalai,” tukasnya.

(wo)

One response to “Razia Balap Liar dan Knalpot Blong di Jl Sudirman, 17 Unit Sepedamotor Terjaring

Comments are closed.
Close Ads X
Close Ads X