Polrestabes Medan Gerebek Judi Tembak Ikan di Jl Pintu Air IV Johor, 8 Pemain Nyangkut

Polrestabes Medan Gerebek judi tembak ikan di Jalan Pintu Air IV. Ist

 

Medan | Jurnal Asia
Personel Sat Sabhara Polrestabes Medan melakukan penggerebekan di lokasi pemukiman warga rawan narkoba dan judi di Jl Pintu Air IV Gg Sekolah Kelurahan Kwala Bekala Kecamatan Medan Johor, Jumat (19/6/2020).

Dalam penggerebekan tersebut petugas mengamankan 8 orang pemain judi beserta barang bukti 2 unit sepedamotor, 2 HP, 3 tas, 1 unit meja game ikan, dan uang Rp11.780.000.

Kasat Sabhara Polrestabes Medan AKBP Paulus Hotman Sinaga mengatakan penggerebekan di lokasi setelah pihaknya mendapat informasi adanya perjudian dan narkoba.

Selanjutnya, puluhan personel Sat Sabhara Polrestabes Medan bergerak ke lokasi dan melakukan penggerebekan. “Di lokasi kita menemukan arena judi tembak ikan,” ujarnya.

Baca Juga : Polisi Gerebek Judi Tembak Ikan di Brayan! 4 Pemain Terciduk

AKBP Paulus mengatakan sebanyak 8 orang pria yang berada di lokasi judi diamankan. “Untuk narkoba belum ditemukan,” katanya.

Guna penyelidikan dan proses hukum lebih lanjut, 8 pemain tersebut beserta barang bukti diserahkan ke Sat Reskrim Polrestabes Medan. (wo)

Close Ads X
Close Ads X