Update 4 Juni : Corona Naik Tajam di Sumut, Hari Ini Positif Bertambah 44 Menjadi 488 Orang

Virus corona
Ilustrasi virus corona. Ist

 

Medan | Jurnal Asia
Angka pasien positif Covid-19 pada hari ini, Kamis (4/6/2020) mengalami kenaikan drastis di Sumatera Utara (Sumut).

Data dihimpun dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumut, tercatat pada hari ini terjadi penambahan 44 pasien positif Covid-19.

“Untuk pasien positif Covid-19 berdasarkan metode PCR pada hari bertambah 44 orang,” kata Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumut dr Whiko Irwan.

Baca Juga : Corona Belum Usai, WHO Sebut 2 Warga di Kongo Terinfeksi Virus Ebola

Ia menjelaskan dari data sebelumnya jumlah pasien positif Covid-19 pada Rabu (3/6/2020) kemarin sebanyak 444 orang dan pada hari ini datanya yang diperoleh sebanyak 488 orang.

Selain itu, untuk pasien dalam pengawasan (PDP) yang saat ini dirawat di rumah sakit rujukan Covid-19 di Sumut mengalami penurunan dari hari sebelumnya yakni dari 152 orang menjadi 146 orang.

Sementara untuk orang dalam pemantauan (ODP) saat ini berada diangka 562 orang juga mengalami peningkatan dari hari sebelumnya yakni 534 orang.

Baca Juga : Forkopimda Sepakat New Normal Belum Bisa Diterapkan di Kabupaten Karo, Ini Alasannya

“Untuk pasien yang meninggal bertambah 1 yakni dari 43 orang menjadi 44 orang. Sementara untuk pasien yang sembuh mengalami peningkatan juga dari 159 menjadi 166 orang,” ujar Whiko.

Dengan peningkatan yang sangat tinggi terhadap pasien positif Covid-19 di Sumut, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumut mengimbau kepada masyarakat agar selalu menjalankan protokol kesehatan, dengan menjaga jarak, rutin cuci tangan, memakai masker dan hindari kerumunan.(wo)

Tinggalkan Balasan

Close Ads X
Close Ads X