Sembuh dari Covid-19, Hasil Swab Rektor USU Dinyatakan Negatif

Rektor USU Prof.Runtung Sitepu.Ist

 

Medan | Jurnal Asia
Rektor Universitas Sumatera Utara (USU), Prof.Runtung Sitepu dinyatakan negatif Covid-19 setelah dua kali melakukan swab di Labotorium PC Rumah Sakit (RS) USU. Kemudian, isolasi mandiri berakhir Jumat kemarin, 24 Juli 2020.

‎”Alhamdulillah, puji syukur kepada Allah SWT, setelah menjalani isolasi mandiri selama 14 hari sejak dinyatakan positif Covid-19 Jum’at 10 Juli 2020 yang lalu,” katanya, Sabtu (25/7/ 2020)

Runtung menjelaskan, hasil swab negatif pertama tanggl 14 Juli 2020 dan kedua pada ‎24 Juli 2020 hasil swab juga menunjuk negatif dari virus mematikan tersebut.

Baca Juga : Corona Mengganas di Kampus, USU Kembali Lockdown

“Maka saya sudah bisa mengakhiri isolasi mandiri terhitung sejak hari ini, Sabtu 25 Juli 2020,” tutur Runtung.

Runtung mengungkapkan selama menjadi isolasi mandiri, karena dinyatakan positif terpapar virus corona hasil swab banyak mendapatkan dukungan dan semangat dari keluarganya dan para rekan kerjanya. Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukung dan mendoakan.

Runtung positif Covid-19 dengan status orang tanpa gejala. Kemudian, istri, anak, menantu dan cucunya hasil swab di Labotorium RS USU dinyatakan negatif.

Selain itu Runtung, Wakil Rektor I USU, Prof Rosmayati dan suaminya, merupakan anggota Majelis Wali Amanat USU, Prof Darma Bakti juga dinyatakan positif Covid-19. Keduanya, orang tanpa gejala dan tengah menjalani perawat di RS Columbia Asia.(nty)

 

 

One response to “Sembuh dari Covid-19, Hasil Swab Rektor USU Dinyatakan Negatif

Comments are closed.
Close Ads X
Close Ads X