Kasatpol PP Medan : Besok, Karyawan Berastagi Supermarket Dirapid Test Covid-19

Berastagi Supermarket. Foto berastagi.net

 

Medan | Jurnal Asia
Rapid test terhadap seluruh karyawan di Berastagi Supermarket Jalan Gatot Subroto Medan, rencananya akan digelar, Selasa (19/5/2020) besok.

Hal ini disampaikan Kasatpol PP Medan M Sofyan ketika dikonfirmasi wartawan, Senin (18/5/2020) malam.

“Benar, besok pihak Dinkes (Dinas Kesehatan) akan (melakukan) rapid test,” ujarnya.

Bila ada yang karyawan yang positif corona lewat rapid test maka akan dilakukan protokol kesehatan sesuai penangan Covid-19 seperti karantina 14 hari dan sebagainya.

Baca Juga : Update 18 Mei, Pasien Positif Covid-19 Bertambah 7 Orang, 1 Meninggal di Sumut

Diketahui, sejak Senin pagi tadi beredar pesan broadcast via WhatsApp yang menyebutkan salah seorang karyawan Berastagi Supermarket positif Covid-19.

Adapun isi tersebut yakni :
“Assalamu’alaikum Selamat pagi semuanya. Ini info sementara dan tdk untuk tdk dikembangkan kemana2 seblm ada berita yg lebih pasti dan akurat.

Keluarga besar Dinas Pariwisata Kota Medan untuk sementara diminta agar berhati2 atau menunda sementara untuk ke Berastagi Supermarket smp adanya berita yg pasti

Berdsrkan info dari Kasatpol PP Kota Medan bhw td mlm sudah ada karyawan di Berastagi Supermarket Gatot Subroto yg terpapar Positip Covid 19 sehingga kemungkinan nanti siang akan dilakukan Rapid Test kepada semua karyawan Berastagi Supermarket

Dan kalau sdh ada yg positip spt ini tentu akan dicari orang2 yg sdh pernah kontak fisik dengan si karyawan tsb agar tdk terjadi penularan secara berantai,”.

Namun, Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumut dr Aris Yudhariansyah yang dikonfirmasi mengenai rapid test terhadap karyawan Berastagi, menjelaskan belum menerima informasi tersebut. “Belum ada info,” ujarnya singkat.(wo)

Tinggalkan Balasan

Close Ads X
Close Ads X