Agar Tak Macet Parah, Polisi Evakuasi Pohon Tumbang di Jl Letda Sujono

 

Petugas kepolisian melakukan evakuasi batang pohon yang tumbang. Ist

Medan | Jurnal Asia
Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur Kota Medan, Jumat (29/11/2019) pagi tadi mengakibatkan sebatang pohon tumbang di Jalan Letda Sujono Kelurahan Bantan Timur Kecamatan Medan Tembung.

Tidak ada korban dalam kejadian ini, namun pohon jatuh melintang ke badan jalan sehingga mengganggu kelancara arus lalu lintas.

Evakuasi batang pohon oleh personel Unit Lantas Polsek Percut Sei Tuan dipimpin langsung Kanit Lantas, Iptu J Panjaitan.
Pantauan di lokasi, terlihat personel polisi tersebut satu persatu memotong batang pohon dan selanjutnya diletakkan dipinggir jalan.

Meski tidak adanya petugas dari Dinas Pertamanan Kota Medan yang berada di lokasi, sebagaimana hal tersebut menjadi tanggung jawab dari Kantor Dinas tersebut, personel Unit Lantas Polsek Percut Sei Tuan tetap berupaya menyingkirkan batang pohon tersebut yang menutupi jalan dengan menggunakan gergaji dan pisau parang.

“Tadi pagi, kita dapat informasi adanya pohon tumbang di kawasana tersebut. Kemudian kita langsung turun ke lokasi. Di lokasi, saya bersama anggota berinisiatif untuk menyingkirkan batang pohon tumbang ini ke tepi jalan. Selanjutnya, kita meminjam gergaji dan pisau pemotong kepada warga setempat dan langsung kita singkirkan ke tepi jalan,” ujar Kanit Lantas Polsek Percut Sei Tuan, Iptu J Panjaitan.

“Kita lakukan itu juga, untuk kelancaran arus lalu lintas bagi para pengendara kendaraan bermotor. Kalau kita tidak lakukan secepatnya, akan berdampak kemacetan panjang di kawasan ini,” sambungnya.

Sekitar 30 menit, batang pohon tumbang di badan jalan tersebut berhasil disingkirkan. Dan sejumlah pengendara kendaraan bermotor kembali bisa melintas di jalan itu, yang sebelumnya ditutup personel Unit Lantas Polsek Percut Sei Tuan.

“Tadinya kita tutup jalan ini, karena kita lagi evakuasi batang pohonnya ke tepi jalan. Saat ini aktifitas lalu lintas di kawasan tersebut sudah berjalan lancar,” pungkasnya.(wo)

Close Ads X
Close Ads X