Penerapan New Normal di Mal Berpotensi Bangkitan Sektor Ekonomi

Selain itu, lanjutnya, ada juga touchless hand sanitizer dispenser. Di mana dengan hanya menggunakan sensor sehingga antiseptic dapat digunakan dengan tanpa menyentuh alat tersebut.

Dan ada juga auto sensor gate parking yang mana dalam penggunaanya tidak memerlukan sentuhan secara langsung untuk mendapatkan tiket parking tetapi hanya dengan sensor gerakan.

“Kami berusaha untuk merubah seluruh fungsional peralatan pendukung ini, para pengunjung diharapkan merasa nyaman dan aman. Kedepannya, kami berkomitmen untuk terus melakukan inovasi touchless di seluruh aspek fungsional peralatan di mal,” tegasnya.

Pengunjung mengambil tiket parkir hanya dengan sensor gerakan.Ist

 

Wakil Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Sumut ini menambahkan, penerapan kondisi New Normal saat ini diharapkan dapat menjadi “kebangkitan” ekonomi khususnya di Kota Medan. Dengan diterapkan kondisi New Normal ini, tentunya merupakan kebijakan yang baik untuk model usaha dan bisnis saat ini.

“Semoga langkah pemerintah ini dapat menggerakan roda perekonomian dengan cepat. Memang dalam kondisi saat ini, kita sangat memahami bahwa kesehatan dan keselematan merupakan prioritas utama. Semua ini menjadi tugas dan tanggung jawab bersama untuk menerapkan seluruh aspek standard preventive Covid-19,” terangnya.

Liany menambahkan, pihaknya juga mengimbau kepada seluruh pengunjung dapat memperhatikan segala ketetapan yang ada. Imbauan tersebut dikemas dalam bentuk Voice Over (Pengumuman).

Selain itu, dengan penerapan New Normal ini, mulai 1 Juli 2020, Mall Centre Point melakukan perubahan waktu opersional mulai pukul 11.00 WIB-20.00 WIB setiap harinya.

“Harapan kami, seluruh tindakan yang kami lakukan dapat memberikan dampak kemanan kesehatan dan kenyamanan berbelanja bagi kita semua. Karena “Kenyamanan Anda Adalah Prioritas Kami,” tutup Liany.(nty)

 

 

 

Close Ads X
Close Ads X