BEI Targetkan 35 Perusahaan Melantai di Bursa

Jakarta | Jurnal Asia

Bursa Efek Indonesia (BEI) tetap memasang target perusahaan yang melakukan Initial Public Offering (IPO) pada tahun 2019 sebanyak 35 emiten baru. Target tersebut sama dengan target emiten tahun 2018.

“Tahun depan tetap 35 emiten baru,” kata Direktur Utama BEI Inarno Djajadi saat Media Gathering Pasar Modal 2018 di Solo, Jumat (16/11).

Dirinya bahkan berharap target emiten pada tahun depan yang memasuki tahun politik bisa melebihi target, seperti halnya emiten baru pada tahun ini yang sudah mencapai 50 emiten.

“Walaupun ada pilpres target tetap 35 emiten. Target 35 emiten baru itu jangan dilihat dari realisasi tahun ini yang mencapai 50. Tapi memang itu target yang sudah ditentukan,” sambungnya.

Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Hoesen mengatakan, banyak perusahaan yang menjadi emiten merupakan tren yang menggembirakan.

Sebab, emiten pada tahun ini melebihi target dari pipeline yang sudah ditentukan.

“Trennya menggembirakan. Saya pikir 2017 itu 46 emiten sudah tinggi. Tapi pas hingga saat ini per 9 November sudah 54 emiten . Padahal target pipeline enggak sebanyak itu,” kata Hoesen.

54 emiten itu tersebut terdiri dari IPO saham sebanyak 50 perusahaan dan IPO obligasi sebanyak 4.

Hingga saat ini jumlah investor (SID saham) sejak periode 2012 telah meningkat sebesar 193,27%.
Selain itu lanjut Hoesen, sejak dibentuk SID Reksa Dana tahun 2014, jumlahnya meningkat sebesar 180,41% dari 320.063 menjadi 897.498.

“Kalau untuk IHSG dari Desember 2013 ke 14 November 2018 tumbuh 37,06%,” sambungnya.
(oz|swm)

Close Ads X
Close Ads X