PULAU SAMOSIR, Sepotong Surga di Tengah Danau Toba

Danau Toba, men­­dengar na­ma objek wisata ini pasti sudah tidak asing lagi. Ten­tu saja, se­bab Danau Toba merupakan objek wisata unggu­lan di Indonesia bah­kan telah menjadi destinasi pariwisata dunia. Apalagi, di te­ngah danau tersebut terdapat pulau yang sangat indah alam dan budayanya. Di Pulau Samosir Anda akan men­e­mukan sepotong surga. Berbicara tentang Danau Toba, danau ini merupakan danau vul­ka­nik yang terbentuk akibat adanya letusan Gunung Api Toba ribuan tahun yang lalu, meskipun ada beberapa versi cerita yang mengaitkannya dengan legenda.

Bahkan kabarnya letusan Gunung Api Toba tersebut juga mempengaruhi perubahan iklim di daerah-daerah sekitar Indonesia maupun Samudera Hindia selama beberapa tahun. Tak hanya itu, masyarakat pun juga mempercayai bahwa Gunung Api Toba tersebut masih aktif hingga kini dan diyakini pula bahwa suatu saat Gunung Api Toba tersebut akan meletus kembali dalam ribuan tahun mendatang. Sehingga kini banyak informasi yang mengatakan bahwa perairan yang terdapat di Danau Toba adalah kawah dari gunung tersebut.

Di balik keindahan danaunya, tentunya Anda sudah mengetahui tentang keberadaan sebuah pulau kecil yang terletak di tengah Danau Toba. Ya, pulau tersebut bernama Pulau Samosir. Pulau ini sangat populer di mata wisatawan dan telah menjadi salah satu destinasi yang wajib dikunjungi ketika berwisata di Danau Toba. sebab di dalamnya memiliki eksotika yang begitu lengkap mulai dari panorama alam, objek wisata sejarah, kehidupan masyarakatnya hingga tradisi khas etnis Batak Toba yang masih dilestarikan dengan baik di pulau ini. Memang tak lengkap rasanya apabila Anda berkunjung ke Danau Toba tidak menyambangi Pulau Samosir, maka dari itu Anda harus menyisihkan waktu sejenak untuk berkunjung ke pulau ini. Apalagi bagi Anda yang begitu menggemari wisata alam.

Ketika pertama kali Anda memasuki objek wisata Pulau Samosir, panorama danau yang membentang dengan indahnya akan terlihat di depan mata. Sejauh mata memandang Anda akan melihat kejernihan airnya dengan beberapa kapal feri yang tengah melintas di perairannya.

Tak hanya itu tepat di seberang Pulau Samosir, Anda juga akan dimanjakan dengan panorama perbukitan yang luas membentang berwarna hijau membentuk dataran tinggi yang mengelilingi Danau Toba. Perbukitan tersebut juga di hiasi oleh kabut-kabut yang terdapat di atasnya. Samar-samar juga terlihat bangunan yang berdiri di sekitar pinggiran danau seperti rumah penduduk, fasilitas umum maupun penginapan.

Di Pulau Samosir ini, Anda dapat menjelajahi keindahannya. Bagi Anda yang baru pertama kali berkunjung ke Pulau Samosir, lebih baik Anda menggunakan jasa pemandu perjalanan (guide) yang akan membawa Anda ke objek wisata apa saja yang terdapat di pulau ini sembari menjelaskan tentang beragam cerita dari objek wisata tersebut. Ya, berbicara tentang objek wisata.
Pulau ini juga memiliki dua buah danau alami yang berukuran kecil dan biasanya menjadi tujuan pertama para wisatawan ketika mengunjungi Pulau Samosir. Danau tersebut bernama Danau Aek Natonang dan Danau Sidihoni yang masing-masing letaknya tidak terlalu berjauhan. Air danau tersebut pun sama halnya seperti Danau Toba yang juga berasa tawar.

Tak jauh dari lokasi kedua danau tersebut, Anda dapat melanjutkan perjalanan ke objek wisata lainnya. Kali ini yang akan Anda kunjungi adalah objek wisata sejarah yang bernama Pusuk Buhit. Bagi etnis Batak Toba, nama lokasi ini pasti sudah tidak asing lagi, sebab Pusuk Buhit merupakan sebuah kawasan dimana nenek moyang dari suku Batak ini berasal.

Setelah Anda mengunjungi Pusuk Buhit, Anda pun dapat melan­jutkan perjalanan ke berba­gai objek wisata lainnya, seperti Museum Budaya Batak yang di dalamnya terdapat berbagai peninggalan-peninggalan sejarah dari etnis Batak, Anda pun juga dapat membaca beberapa catatan sejarah yang terdapat pada museum tersebut. Tak hanya itu, kehidupan masyarakat etnis Batak Toba yang terdapat di pulau ini juga sangat menarik sebagai objek wisata budaya, sebab pada waktu-waktu tertentu di kawasan ini pun juga diadakannya festival budaya.

Setelah lelah berkeliling Pulau Samosir, saatnya Anda merilekskan diri sejenak di Pemandian Air Panas yang terdapat di salah satu kawasan pulau ini. Ya, menikmati hangatnya di Pemandian Air Panas sembari merasakan hawa sejuk di Pulau Samosir menjadikan satu kombinasi yang mengasyikkan sebelum beranjak kembali dari pulau ini.

Tak lengkap rasanya apabila berkunjung ke Pulau Samosir tidak mendapatkan cenderamata khas pulau ini. Ya, bagi Anda yang ingin berbelanja cenderamata maupun oleh-oleh khas Pulau Samosir, di beberapa tempat terdapat kios-kios yang menjual berbagai cenderamata tersebut.

Objek Wisata Pulau Samosir
Keindahan alam adalah salah satu yang menjadikan Simanindo sebagai objek wisata yang sangat digemari oleh wisatawan.
1.Air Terjun Simangande
Air terjun ini memiliki panjang 500 meter dan berasal dari mata air di Barisan Bukit Dolok Simangande. Airnya akan sangat deras jika memasuki musim hujan, tetapi akan berkurang pada musim kemarau. Lokasi dari air terjun ini berada di dekat pertigaan antara desa Ambarita dengan desa Tuk tuk. Akan lebih jelas melihat air terjun ini, dari simpang Tuk-tuk.

2.Aek Natonang
Merupakan kawasan yang berada di danau Toba. Ini meru­pakan sebuah kawasan hutan dengan cakupan area 150 Ha. Tapi daerah ini adalah sebuah danau di atas danau Toba yang terletak di Kecamatan Simanindo.

3. Aek Porogan, Batu Marhosa
Kawasan wisata Aek Porogan merupakan danau yang seluas 1,5 Ha dan berada di daerah danau Toba. Ukuran danau ini lebih kecil dari pada ukuran Danau Sidihoni yang berada di Kecamatan Simanindo, Samosir. Kawasan wisata Batu Marhosa berada di kecamatan Simanindo tepatnya di desa Parmonangan. Kawasan ini berupa batu ini dapat menghembuskan nafas atau dapat disebut juga batu yang mengeluarkan udara. Memang aneh, tapi seperti itulah batu ini.

4.Bukit Beta
Bukit ini adalah kawasan wisata yang terletak di Desa Tuk-tuk dan diresmikan oleh Gubernur Su­matera Utara pada tahun 2004. Bukit ini juga merupakan tempat untuk permainan layangan atau par­alayang internasional. Dan bebe­rapa event di Samosir juga diadakan ditempat ini, seperti pesta Danau Toba, kontes laya­ngan, dan lainnya.

5.Pulau Tao
Kawasan wisata ini terletak di Kecamatan Simanindo. Kawasan wisata ini merupakan sebuah restoran dengan camping ground yang berada di pantai. Kawasan wisata ini berada di kecamatan Simanindo. Kawasan wisata ini berupa sebuah pulau dengan keindahan pemandangan di tengah danau Toba.Kabupaten Samosir yang berada di pulau Samosir terdiri atas danau, lembah dan bukit memiliki daya tarik wisata alam, budaya dan sejarah yang potensinya tersebar di 9 kecamatan, antara lain : Pangururan, Simanindo, Sianjur Mulamula, Ronggur Nihuta, Harian Palipi, Nainggolan, Onan Runggu dan Sitio-tio.

6.Tomok
Adalah salah satu pintu masuk ke Samosir yang terletak 9 km dari Parapat. Disini terdapat pusat penjualan souvenir yang tidak jauh dari pelabuhan dan objek wisata makam Sidabutar. Pelabuhan yang ada terdiri dari : Pelabuhan Pariwisata, Umum dan Ferry.

7. Makam Raja Sidabutar.
Berisi sejumlah tiga kuburan Raja Sidabutar dan tiga kuburan Keturunannya. Sejak masih menganut aliran kepercayaan atau Parmalim hingga menganut agama Kristen yang dibawa oleh Nommensen pada tahun 1881 ke tanah Batak. Perbedaan aliran yang dianut oleh Raja-raja Sidabutar ditandai dengan kain yang diletakkan diatas makam. Makam terbuat dari batu alam tanpa sambungan.

8. Museum Huta Bolon
Merupakan museum tempat menyimpan benda-benda kuno yang dipakai untuk keperluan sehari-hari oleh masyarakat Batak zaman dulu yang telah berusia ratusan tahun.

9. Batu kursi Persidangan Siallagan.
Lokasinya berada di desa Siallagan yaitu perkampungan yang dikelilingi oleh batu alam disusun setinggi kurang lebih 1,5 meter. Perkampungan raja Siallagan terkenal dengan peninggalan sejarah, yakni kursi dan meja persidangan masyarakat zaman dulu yang terbuat dari batu alam berusia lebih dari 200 tahun.

10. Pertunjukan Sigalegale.
Berupa patung kayu yang dapat menari (manortor) dengan jalinan tali yang dapat menggerakkan anggota tubuhnya. (int)

Close Ads X
Close Ads X