Semarakkan HUT ke-74 Kemerdekaan RI, SDN 024772 Binjai Gelar Perlombaan

 

Foto bersama orang tua, guru dan siswa-siswi kelas II B SDN 024772 Binjai usai melaksanakan lomba dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-74. Ist

Binjai | Jurnal Asia
Memperingati HUT ke-74 Kemerdekaan RI, Sekolah Dasar Negeri (SDN) 024772 Binjai menggelar sejumlah perlombaan untuk siswa/siswinya di halaman sekolah yang berlamat di Jalan Bejomuna Kecamatan Binjai Timur, Kamis (15/8/2019).

Sejumlah siswa/siswi terlihat sangat antusias mengikuti perlombaan yang diselenggarakan. Berbagai jenis perlombaan seperti balap karung, makan kerupuk, gigit sendok kelereng dan mewarnai menjadi agenda kegiatan.

Ditemui dilokasi kegiatan, salah seorang wali murid Zulfan Arwalembun mengatakan, kegiatan lomba yang dipelopori oleh orang tua siswa/siswi bekerjasama dengan pihak sekolah ini merupakan kegiatan yang positif untuk siswa/siswi agar mereka tahu dan paham tentang perjuangan para pahlawan yang gugur untuk membela tanah air dari penjajah serta menumbuhkan rasa cinta tanah air.

Zulfan juga mengapresiasi pihak sekolah khususnya kepala sekolah SDN 024772 Ibu Naimah yang melibatkan para orang tua siswa/siswi untuk melaksanakan kegiatan lomba tersebut. Menurutnya, dengan adanya peran orang tua yang aktif disetiap kegiatan siswa/siswi di sekolah akan memberikan efek yang positif bagi siswa maupun orang tua.

“Banyak hal positif yang bisa kita dapat dengan dilibatkannya orang tua disetiap kegiatan untuk anak-anak. Karena bagi saya pribadi pendidikan anak itu bukan hanya tanggungjawab pihak sekolah atau guru semata, tetapi adalah tanggungjawab kita bersama. Untuk itu saya menghimbau marilah sama-sama kita orang tua lebih aktif lagi apabila ada kegiatan di sekolah atau ditempat lain yang output nya untuk kebaikan anak-anak kita,” ungkap orang tua dari Muhammad Barka.

Sementara itu, Ibu Dewi salah satu guru yang ditemui awak media mengaku sangat senang melihat semangat dari siswa/siswi nya yang begitu antusias mengikuti setiap perlombaan. Ia juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh orang tua siswa yang sudah turut mendukung melaksanakan kegiatan perlombaan tersebut.

Dewi juga menjelaskan bahwa kegiatan lomba sudah mulai dilaksanakan sejak Rabu (14/8) hingga Jumat (16/8). kegiatan lomba tersebut dilaksanakan oleh masing-masing kelas yang dipelopori oleh para orang tua. Melalui kegiatan ini juga diharapkan agar orang tua siswa dapat saling kenal.

“Mudah-mudahan di momen hari kemerdekaan ini dapat menjalin tali silaturrahmi antar sesama orang tua dan orang tua dengan pihak sekolah. Kedepannya kita semua berharap tingkat parstisipasi orang tua siswa lebih meningkat lagi. ” tandasnya.(wo)

Close Ads X
Close Ads X