Lykan Hypersport | Geberan Dahsyat Mobil Fast and Furious 7

New York | Jurnal Asia
Mobil super mewah Lykan HyperSport adalah salah satu mobil yang muncul dalam film Fast and Furious 7. Mobil seharga 44,3 miliar rupiah ini buatan W Motors yang berbasis di Lebanon. Mobil ini hanya dibuat 7 unit.

Film Fast and Furious 7 sudah sepekan ditayangkan di Indonesia. Aksi film laga ini menampilkan sederetan mobil keren yang tak hanya lalu lalang, tapi juga dihan­curkan demi menambah efek dra­matis film laga itu.

Setidaknya ada 230 mobil dihan­curkan dalam proses pengambilan gambar Furious 7, dari total 340 mobil yang dipakai. Ratusan mobil itu dipakai mengebut, tabrakan, hingga diterjunkan dari pesawat.

Semua adegan, seperti dilansir Telegraph, benar-benar asli dan hanya 10 persen adegan ha­­sil olahan komputer salah sa­tunya adegan Lykan Hypersport diterbangkan dari atas gedung. Total pengambilan gambar film yang disutradarai James Wan ini menghabiskan US$ 250 juta dolar atau setara dengan Rp 3,2 triliun.

Apa rahasia semua mobil itu? Ternyata ada pada sosok Dennis McCarthy. Dennis adalah orang di balik modifikasi semua mobil sebelum dipa­kai syuting. Dennis mengguna­kan struk­tur dasar yang sama dengan unit mesin injek­si berdaya 500 tk serta hanya menggunakan transmisi manual tiga percepatan.

Ini cara Dennis untuk memi­nimalisasi suku cadang yang harus di­gu­nakan. Tim Fu­rious 7 juga memakai stunt untuk meneliti koreo­gra­fi setiap a­degan, tan­pa ha­rus ta­hu karakter tiap kendaraan.

Se­tidaknya ada sejumlah mobil-mobil mewah asal Eropa yang dipakai. Dari Audi R8, Maserati Ghibli, Aston Martin DB9, Ferrari 458 Italia, sampai Bugatti Veyron yang juga ikut ambil bagian.
(tc)

Close Ads X
Close Ads X