Cari Barang Bekas, Pemulung Malah Temukan Mayat Bayi di Aliran Sungai Sei Sikambing

Tim Inafis Polrestabes Medan melakukan olah TKP di lokasi penemuan mayat bayi perempuan. Ist

Medan | Jurnal Asia

Warga yang bermukim di bantaran aliran sungai Sei Sikambing Medan Helvetia digegerkan dengan penemuan mayat bayi berjenis kelamin perempuan, Selasa (12/2).

Informasi dihimpun wartawan, penemuan mayat bayi pertama kali diketahui oleh seorang pemulung bernama Andreas Siregar yang tengah mencari barang bekas di aliran Sungai Sei Sikambing.

“Saat mencari barang bekas, warga tadi melihat ada kemeja. Begitu di buka ternyata bayi,” ujar Kanit Lantas Polsek Helvetia Iptu Iwan.

Penemuan jasad bayi perempuan diduga sengaja dibuang orang tuanya tersebut langsung dilaporkan warga ke Polsek Helvetia.

Tak lama berselang, petugas Polsek Helvetia dan Tim Inafis Polrestabes Medan kemudian turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Dari hasil identifikasi Inafis Polrestabes Medan, bayi malang ini diduga baru dilahirkan ibunya. “Ari- arinya masih lengket. Diduga bayi ini sehari atau dua hari lalu lahirnya,” jelas Iwan.

Saat di temukan diantara tumpukan sampah di aliran sungai Sei Sekambing Jalan Kapten Muslim Gang Sepakat Medan, jasad bayi malang ini juga sudah mulai membengkak dan membusuk.

“Kok tega sekali orangtuanya ini membuang anaknya,” sedih Nando (32) warga sekitar.(wo)

Close Ads X
Close Ads X