Kursi Montella Tetap Aman

Milan – Kursi pelatih Vincenzo Montella di AC Milan masih aman. Menyusul kekalahan dari rival sekotanya, Inter Milan, dengan skor 2-3, Senin (16/10) dinihari WIB.

Bermain di Giuseppe Meazza, Milan dua kali tertinggal sebelum akhirnya kalah. Trigol Inter dicetak Mauro Icardi, sedangkan gol-gol balasan Rossoneri terjadi berkat Suso dan gol bunuh diri Samir Handanovic di babak kedua.

Bagi Milan, kekalahan ini adalah yang keempat dalam delapan pertandingan Serie A pertama. Sebelumnya, Milan tumbang 1-4 di markas Lazio, 0-2 di Sampdoria, dan dipermalukan AS Roma 0-2.

Mengingat besarnya investasi Milan di musim panas, Montella diyakini tengah dalam tekanan besar. Akan tetapi, CEO Milan Marco Fassone memastikan bahwa Montella mendapatkan waktu untuk membangun tim.

“Kami akan ikut bersama dengan Vincenzo. Ketika kami membangun (klub) kami perlu memberi waktu dan perlengkapan. Sekarang kami melihat tanda-tanda pertama yang positif. Montella akan sepenuhnya memiliki waktu untuk terus bekerja,” kata Fassone.

Hasil ini membuat Milan terperosok ke peringkat 10 klasemen sementara dengan hanya meraih 12 poin. Milan terpaut 12 angka dari Napoli di puncak dan tujuh angka dari Juventus di empat besar.

“Laga-laga derby selalu menjadi hal yang menakjubkan. Kali ini pertandingan berakhir dengan buruk untuk kami dan mereka (Inter) merayakannya dengan fans. Lain kali, saya yakin laga derby akan menyenangkan untuk fans kami,” Fassone melanjutkan. “Peringkat 10 bukan posisi untuk Milan dan kami harus bekerja keras, namun kami menerima banyak indikasi bagus.”

Montella sendiri mengaku bangga dengan performa timnya, meskipun harus menelan kekalahan.

“Kami tampil sangat bagus di babak kedua dan saya sangat bangga karena kami bermain dengan jiwa Milan, kami bermain dengan cara yang saya sukai. Sangat disayangkan kami tak mendapatkan poin, tapi prinsip sepakbola ada di jalur yang tepat dan kami bisa merasa optimistis setelah ini,” tuturnya.

“Saya melihat sisi positifnya dan hasrat untuk melanjutkan proyek ini. Mereka lebih efisien, jauh dibandingkan kami, tapi saya meminta para pemain untuk memakai semangat ini di masa mendatang karena kalau kami bermain seperti ini, kami tak akan kalah lagi.”

Sementara itu, bagi Inter hasil ini mendongrak mereka di papan klasemen sementara. Inter berhak duduk di peringkat kedua usai mengumpulkan 22 poin, hanya dua poin di bawah Napoli.

Icardi cs juga menjadi satu dari dua tim bersama Partenopei yang belum terkalahkan di 2017/2018. Dari delapan partai yang telah dilakoni, Inter meraup tujuh kemenangan dan hanya sekali seri yang didapat di markas Bologna.

Di pekan kesembilan, Inter akan melawat ke markas Napoli. Andai hasil positif bisa diraih, La Beneamata memang betul-betul layak diperhitungkan dalam bursa juara.

“Masih terlalu awal untuk membicarakan tentang persaingan Scudetto. Kami sedang melakukan banyak hal dengan tepat sejak pramusim dan sekarang kami harus memikirkan tentang pertandingan berikutnya melawan tim hebat seperti Napoli,” ucap Icardi. “Itu adalah sebuah pertandingan istimewa bagiku karena Napoli adalah pemimpin klasemen dan memainkan sepakbola terbaik di Eropa.”

(dc-blc)

Tinggalkan Balasan

Close Ads X
Close Ads X