Bukan Laga Mudah

Samara | Jurnal Asia

Denmark akan menghadapi Australia dalam laga penyisihan Grup C di Samara Arena, Kamis (21/6) malam WIB. Laga ini bukanlah laga yang mudah bagi kedua tim.

Denmark memasuki pertandingan ini dengan kondisi yang kurang ideal. Gelandang bertahan mereka yang sangat berpengalaman, William Kvist, absen di sisa turnamen karena mengalami cedera tulang rusuk yang diterimanya di pertandingan pembuka Grup C melawan Peru.

Gelandang Ajax Amsterdam Lasse Schone akan menjadi pemain pengganti bagi Kvist. Itu merupakan satu-satunya perubahan yang diperkirakan akan dilakukan oleh Age Hareide untuk pertandingan ini.

Sementara itu dari kubu Australia, Bert van Marwijk tidak bisa mengeluh dengan cara pemainnya tampil di pertandingan melawan Prancis, meski mereka pada akhirnya mengalami kekalahan.

Namun, ia mungkin membutuhkan tambahan intensitas di lini depan, dan karena itu Tomi Juric bisa bermain untuk mengisi tempat Andrew Nabbout. Jika tidak, mungkin Bert tidak akan melakukan perubahan dari tim yang tampil mengagumkan dalam pertandingan pembukaan.

Australia tampil sangat baik di pertandingan melawan Prancis. Meski mereka menghadapi tim bertabur bintang, Australia tetap tampil dengan kepala tegak dan mampu memberikan perlawanan yang mengesankan.

Denmark berhasil meraih kemenangan di pertandingan pembuka Grup C melawan Peru, dan satu kemenangan lagi bisa membantu mereka untuk lolos ke babak berikutnya. Australia bukan lawan yang enteng bagi Tim Dinamit, dan kehadiran Christian Eriksen tetap krusial bagi mereka.

Sebagai pengatur serangan utama tim, Eriksen menjalankan tugasnya dengan sangat baik di pertandingan pembuka. Ia mengalirkan bola dengan cerdas, dan memastikan pertahanan lawan terus mendapatkan ancaman di sepanjang pertandingan. Ia akan menjadi pemain yang diawasi di pertandingan ini.

Australia tidak diragukan lagi akan mengincar kemenangan di pertandingan ini, meski itu bukan hal yang mudah bagi mereka. Denmark merupakan tim yang solid, dan Australia membutuhkan performa yang luar biasa untuk mengklaim kemenangan.

Kehadiran Mile Jedinak bisa memberi kans yang cukup besar bagi Australia untuk meraih kemenangan. Pemain ini cukup tangguh dalam duel-duel udara, dan kemampuannya dalam mengeksekusi tendangan penalti bisa menjadi pembeda di pertandingan ini.

Ini akan menjadi pertandingan yang sengit antara kedua tim. Baik Denmark maupun Australia memiliki kans yang seimbang untuk meraih kemenangan. Namun situasi Denmark yang lebih baik di klasemen bisa meringankan beban mereka menjelang pertandingan ini, dan itu bisa membuat mereka bermain lebih bebas dan sabar.

“Kami memiliki kepercayaan diri tinggi yang mampu membuat kami terus mempertahankan hasil positif,” kata bek Denmark, Andreas Christensen.

Pada laga pertamanya itu, lini pertahanan Denmark menjadi kunci kemenangan. Kendati demikian, kerja sama seluruh tim yang membuat mereka dapat mengamankan poin penuh.
(sbc-tc-adp)

Close Ads X
Close Ads X