Polairud Diminta Aktif Amankan Agenda Nasional

Medan – Direktorat Kepolisian Perairan (Dit Polair) Polda Sumut diharap dapat berperan lebih aktif dalam mendukung pengamanan berbagai agenda nasional ke depan, seperti Pilkada 2018, penyelenggaraan Asian Games dan IMF World Bank Annual Meeting 2018 di Indonesia.

Hal tersebut disampaikan Kapolda Sumut, Irjen Pol Paulus Waterpauw, mem­bacakan amanat Kapolri da­lam rangka Upacara Parade HUT Korpolairud ke-67 Tahun 2017, bertempat di Markas Dit Polair Pold Sumut Jalan TM Pahlawan, Belawan, Rabu (6/12) pagi.

Selain itu, kata Paulus, Ka­polri juga menilai Kor­polairud telah me­nunjukkan kinerja positif dalam upaya mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat terutama di wilayah perairan Indonesia. Untuk itu, Kapolri meminta Korpolairud meningkatkan kinerja dalam pemeliharaan keamanan di perairan dan udara seluruh NKRI.

“Tingkatkan pengetahuan dan keterampilan melalui pendidikan dan pelatihan guna menghadapi tantangan tugas yang semakin kompleks ke depan. Pacu kreativitas melalui berbagai terobosan inovatif, khususnya dalam memberikan pelayanan kepa­da masyarakat,” pesan Kapolri.

Dalam Upacara Parade tersebut, dihadirkan sejumlah pasukan terdiri dari 1 pleton pasukan Kodim 0201 MS, 1 pleton pasukan Marinir, 1 pleton pasukan Angkatan Laut, 1 pleton pasukan Brimob, 2 pleton pasukan Polair, 1 pleton pasukan Dit Sabhara Polda Sumut, 1 pleton pasukan Polres Pelabuhan Belawan dan 1 pleton Pramuka Saka Bhayangkara.

Hadir pula sejumlah pejabat teras, meliputi Ka BNN Sumut, Brigjen Pol Drs Andi Loedianto SH, Wadanlantamal 1 Belawan, Kolonel Mar I Made Wahyu Santoso, Kepala Basarnas Prov Sumut, Budiawan SSos MSi, Kakanwil Direktorat Bea dan Cukai Provinsi Sumut, Oza Olavia.

(ial/ril)

Close Ads X
Close Ads X