Pengguna Jasa Kereta Api Meningkat 8 Persen

Medan | Jurnal Asia

Pihak PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divisi Regional I Sumatera Utara mengkonfirmasi adanya kenaikan signifikan jumlah pemudik 2018 yang menggunakan jasa kereta api.

General Manajer Humas PT KAI Divre I Sumut, Sapto Hartoyo mengatakan dibanding tahun 2017 lalu, jumlah pemudik yang menggunakan jasa kereta api meningkat 8 persen.

“Periode 5 Juni hingga 19 Juni 2018 kami mencatat sudah mencapai 196.254 penumpang. Tahun 2017 lalu di pada periode itu hanya 181.583 penumpang. Jadi ada peningkatan 8 persen,” katanya, Rabu (20/6).

Sapto menjelaskan, lonjakan penumpang pada Lebaran 2018 ini terjadi pada H+3 atau Selasa kemarin. Jumlah penumpang yang tiba di Medan dari berbagai tujuan mencapai 19.383.

“Hari ini diperkirakan sekitar 18 ribu pemudik akan tiba dan berangkat dari Stasiun Besar Kota Medan. Hal ini, mengingat Kamis (21/6) aktivitas kantor pemerintah sudah kembali aktif seperti biasa,” ujarnya.

Kenaikan jumlah 8 persen ini, menurut Sapto diatas program PT KAI memperkirakan kenaikan jumlah penumpang dari tahun 2017, hanya 2 persen.

Ia menilai kenaikan diatas program ini menunjukan pelayanan terbaik diberikan PT KAI kepada masyarakat.
(rmol/rol)

Close Ads X
Close Ads X