SNMPTN 2018 Diumumkan | USU dan Unimed Luluskan 3.673 dari 70.384 Peserta

Medan – Kelulusan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2018 diumumkan Selasa (17/4) mulai pukul 17.00 WIB. Peserta SNMPT atau jalur undangan yang lolos diumumkan secara nasional melalui laman http://snmptn.ac.id,

Dari total 70.384 pendaftar di Universitas Sumatera Utara (USU) dan Universitas Negeri Sumatera Utara (Unimed), tercatat hanya 3.673 peserta yang dinyatakan lolos di kedua PTN tersebut

Kabag Humas USU, Evi Sumanti menyebutkan, pada SNMPTN 2018 ini USU menerima 2.288 dari 38.647 pendaftar. Dengan demikian sebanyak 36.359 peserta dinyatakan gagal masuk universitas ini dari jalur undangan.

Dia mengatakan, status penerimaan peserta SNMPTN sebagai mahasiswa ditentukan berdasarkan hasil verifikasi data akademik berupa rapor dan portofolio asli serta ijazah atau surat keterangan tanda lulus asli yang ditunjukkan ke perguruan tinggi negeri tempat peserta SNMPTN diterima.

”Bagi peserta yang belum lulus melalui jalur SNMPTN jangan berkecil hati karena masih bisa mengikuti SBMPTN yang pendaftarannya sedang berlangsung hingga 27 April,” kata Evi.

Sedangkan Kepala Humas Unimed Muhammad Surip menyebutkan, 1.385 peserta dinyatakan lolos yang tersaring dari 31.737, sehingga 30.352 lainnya diprediksi akan mendaftar melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).

Disebutkan Surip, pendaftar tersebut berasal dari seluruh provinsi yang ada di Indonesia.

Jumlah program studi yang menerima mahasiswa baru jalur SNMPTN 2018 berjumlah 48 Prodi. Disebutkan, sepuluh prodi favorit terbanyak antara lain Prodi PGSD Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) dengan jumlah pendaftar 3.161 orang.

Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi (FE) dengan jumlah pendaftar 2.083. Kemudian Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Bahasa dan Senin (FBS) dengan jumlah pendaftar 1563. Lalu, Prodi Akuntansi FE dengan pendaftar 1.465.

Menurutnya, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) FIP Unimed setiap tahunnya tercatat sebagai prodi favorit melalui semua jalur penerimaan mahasiswa baru. Hal ini mengindikasikan banyak masyarakat yang berminat menjadi guru.

“Bisa jadi dilatarbelakangi peluang kerja pada lulusan Prodi PGSD yang menjanjikan, sehingga pendaftar mengejar untuk bisa masuk ke Prodi PGSD walau sangat ketat persaingannya,” tutur Surip.

Pengumuman hasil SNMPTN itu dikeluarkan panitia nasional, maka tahapan selanjutnya adalah, mahasiswa yang dinyatakan lulus harus segera mendaftar ulang pada 8 Mei 2018.

Rektor Unimed Prof Syawal Gultom mengatakan, bagi siswa yang belum diterima melalui jalur SNMPTN, masih punya kesempatan untuk bersaing kembali melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan Seleksi Mandiri.

(swisma)

Close Ads X
Close Ads X