Prof Binur Panjaitan Terima SK Gubes | Koordinator Kopertis Sumut: PT Defisit Profesor

Medan – Sumber daya manusia menjadi salah satu faktor peningkatan kualitas pendidikan tinggi. Namun saat ini Indonesia masih mengalami defisit dosen bergelar guru besar (gubes) atau profesor.

“Profesor di Indonesia saat ini masih 5.389 orang. Artinya, kita kekurangan guru besar sekitar 12. 000 orang. Kekurangan itu juga dirasakan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Sumut. Sebab, hanya memiliki profesor tak sampai 50 orang,” ungkap Koordinator Kopertis Wilayah I Sumut Prof Dr Dian Armanto MSc MA, kemarin di kantor Kopertis Jalan Setia Budi Medan.

Menurut Dian saat memberikan SK guru besar Binur Panjaitan kepada Rektor Universitas HKBKP Nommensen (UHN) Dr Ir Sabam Malau sangat mengharapkan dalam waktu dekat jumlah profesor di lingkungan Kopertis Wilayah I Sumut bisa bertambah.

“Saya yakin itu bisa diperoleh, sebab UHN punya prospek terbanyak karena 40 dosennya sudah S3,” kata Dian Armanto seraya mengajak Rektor agar mendorong Doktor di universitas itu untuk jadi guru besar.

Dian Armanto juga mengharapkan UHN bisa mendukung pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi di lingkungan Kopertis Wilayah I Sumut untuk mendorong mutu pendidikan tinggi. Menurutnya sebagai universitas milik bangsa dan merupakan aset potensi negeri ini, maka UHN harus mendorong segera mungkin dosennya untuk bisa S3 dan diaminkan Rektor.

Rektor Dr Ir Sabam Malau mengatakan, perolehan SK guru besar kepada Prof Dr Binur Panjaitan MPd merupakan pencapaian yang sangat luar biasa.

“UHN sangat serius dalam melakukan pembenahan mutu dengan tetap komit untuk melak­sana­kan tri dharma perguruan tinggi se­bagaimana yang diamanatkan pemerintah kepada kita,” tegas Rektor didampingi salah satu komisi Akademik Yayasan Prof Dr Bilter Sirait.

Rektor mengapresiasi Koordinator Kopertis yang banyak membantu dan memotivasi UHN ini dan dinilainya sangat bersahabat serta komunikatif dalam mendorong semua PTS di Sumut.

Rektor mengharapkan dorongan dan fasilitas Kopertis agar dosen UHN bisa mencapai guru besar nantinya untuk meningkatkan mutu pendidikan di Sumut.

Dengan diterimanya SK guru besar terhadap Prof Dr Binur Panjaitan MPd maka jumlah guru besar di UHN saat ini bertambah menjadi delapan orang.

“Ini adalah jumlah paling banyak di lingkungan PTS Wilayah I Sumut,” kata Rektor sebagaimana data yang dirilis staf Kopertis Wilayah I Sumut.

Sementara itu Prof Dr Binur Panjaitan MPd yang merupakan Gubes Pendidikan Matematika lulusan S3 Pendidikan Matematika Universitas Negeri Surabaya (Unesa) mengucapkan terima kasih kepada Koordinator Kopertis, Sekretaris Pelaksana, yayasan UHN dan Rektor UHN atas dorongannya selama ini.

“Tanpa bantuan itu, tidak mungkin bisa saya meraihnya. Ke depan diharapkan banyak lagi yang menyusul agar mutu dan lulusan universitas ini bisa lebih baik. Apalagi target kita adalah mengejar akreditasi A yang sudah sangat realistis dengan bertambahnya Gubes nantinya,” tegas Prof Binur Panjaitan.

Pada pemberikan SK Gubes itu juga dihadiri Sespel Kopertis Dr Mahriyuni MHum, Kabag Umum Rahmayati SH MAP dan lainnya. (swisma)

Close Ads X
Close Ads X