Pangkostrad Motivasi Wawasan Kebangsaaan Mahasiswa UHN

Medan – Sebagai generasi penerus bangsa, mahasiswa memiliki tugas serta tanggung jawab untuk menjaga dan membela NKRI sekaligus jadi pemimpin bangsa ini.

“Karenanya mahasiswa harus bisa memahami nilai-nilai kebangsaan. Anda semua dipersiapkan untuk jadi pemimpin bangsa ini. Untuk itu milikilah sikap-sikap layaknya seperti “Great Leader” demi kejayaan NKRI yang kita cintai ini,” kata Panglima Komando Strategi Angkatan Darat (Pangkostrad), Letjen TNI Edy Rahmayadi, Jumat (24/3).

Motivasi itu diungkapkan Pangkostrad saat memberikan kuliah umum wawasan kebangsaan bagi para mahasiswa di ruang perpustakaan Universitas HKBP Nommensen (UHN) Medan. Pangkostrad Letjen TNI Edy Rahmayadi dalam paparannya kepada mahasiswa mengatakan, mahasiswa merupakan aset bangsa, maka milikilah sikap layaknya seorang pemimpin besar (great leader).

Untuk bisa jadi “great leader, katanya ada beberapa sikap yang harus dimiliki, seperti taat berdoa, punya mimpi besar, rela berkorban, tidak mengenal menyerah (daya juang tinggi), teladan bagi semua orang, memiliki kasih sayang, dan tidak berburuk sangka.

“Jika sikap ini anda miliki maka kita bisa jadi sukses. Saya tegaskan kepada anda semua, saya dulu anak seorang Sersan dan pangkat orang tua saya adalah Kapten, tetapi saya punya mimpi untuk jadi Jenderal. Syukur kepada Allah SWT saya bisa jadi Jenderal berkat karakter “Great Leader” itu saya miliki sejak awal,” ungkapnya memotivasi para mahasiswa. Menurutnya sebagai mahasiswa harus punya mimpi besar dan mimpi besar itu perlu diwujudkan dengan sikap mental yang sebutkan di atas tadi. Dengan demikian anda akan jadi generasi emas bangsa ini.

Secara khusus Pangkostrad sangat mengharapkan, mahasiswa harus punya wawasan kebangsaan yang baik untuk mendukung ketahanan nasional bangsa ini.

Selain itu mahasiswa harus didepan dalam merawat “Bhinneka Tunggal Ika” sebagai anugerah Tuhan bagi bangsa Indonesia. Diharapkan ke depan para alumni UHN bisa jadi “Great Leader” bagi bangsa ini.

Wakil Rektor III UHN Dr. Ir. Sindak Hutauruk, MSEE menyebutkan kuliah umum itu terselenggara karena kecintaan Pangkostrad kepada mahasiswa sebagai salah aset bangsa yang diharapkan jadi generasi emas.

Rektor UHN Dr Ir Sabam Malau dalam sambutannya sangat senang akan kedatangan Pangkostrad ke kampus Nommensen ini. Menurutnya memberikan motivasi wawasan kebangsaan tentu menjadi sebuah pembelajaran yang sangat menarik bagi mahasiswa. Selain itu juga membuka wawasan mereka betapa pentingnya wawasan kebangsaan bagi mahasiswa.

Rektor secara khusus juga sangat mengapresiasi Pangkostrad yang tidak pernah lelah memotivasi para mahasiswa untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa ini.

Hadir pada kuliah umum inio Kolonel Inf Bambang Herqutanto yang merupakan Komandan Kodim 0201/BS, Asisten Teritorial Kodam I BB Kolonel ARM Nursamsudin, Kolonel Gatot S, Kolonel Muslim Jaya dan beberapa pejabat KOdam I BB lainnya.

Hadir juga para Wakil Rektor, seperti WR II Drs. Charles M Sianturi, MSBA, WR III Dr. Ir. Sindak Hutauruk, MSEE, dan WR IV Dr. Hilman Pardede, M.Pd, serta semua dekan. (swisma)

Close Ads X
Close Ads X