Eka Sari Lorena Serap Dana IPO Rp111,42 Miliar

Jakarta | Jurnal Asia
PT Eka Sari Lorena Transport Tbk (LRNA) telah menyerap dana hasil penawaran umum perdana saham (IPO) sebesar Rp111,42 miliar atau sekitar 87,44 persen.Dana hasil IPO itu telah diserap untuk pengembangan investasi baru bus AKAP dan rekondisi bus lama, serta untuk belanja modal perbaikan infrastruktur depo Busway Transjakarta dan juga untuk modal kerja.

Emiten yang bergerak dalam transportasi angkutan darat ini sampai dengan akhir Desember 2014 dana yang terserap untuk pengembangan investasi baru bus AKAP dan rekondisi bus lama yakni sebesar Rp103,08 miliar.

Sementara sebesar Rp4,42 miliar terserap untuk belanja modal perbaikan infrastruktur depo Busway Transjakarta di Ceger, Jakarta Timur, dan sisanya Rp3,82 miliar terserap untuk modal kerja.

Dana hasil penawaran umum perdana saham (IPO) yang tersisa hingga saat ini jumlahnya tercatat sebesar Rp16,00 miliar. Sisa dana hasil IPO tersebut saat ini ditempatkan oleh perseroan pada Bank Sinarmas Syariah dan Bank Mayapada International dengan jangka waktu selama 12 bulan.

Eka Sari Lorena saat melepas saham perdananya melalui IPO berhasil mengantongi dana segar sebesar Rp127,42 miliar, dimana sebesar 81 persen akan digunakan untuk pengembangan investasi baru bus AKAP dan rekondisi bus lama, kemudian 16 persen untuk belanja modal perbaikan infrastruktur depo Busway Transjakarta dan 3 persen untuk modal kerja.
(ts)

Close Ads X
Close Ads X