Produksi Durian Sumut Capai 25.262,5 Ton, Terbanyak di Kabupaten Dairi

 

Seorang konsumen menunjukkan durian di Medan.Netty

Medan | Jurnal Asia
Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Sumatera Utara (Sumut) mencatat hingga triwulan II tahun 2019, produksi buah durian mencapai 25.262,5 ton. Produksi durian terbanyak dihasilkan Kabupaten Dairi sekitar 11.065,4 ton

“Produksi sebesar 25.262,5 ton itu dihasilkan dari luas panen 2.060,5 hektar dengan produktifitas 122,60 kwintal per hektar,” kata Kasi Program Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura Sumut, Yuspahri Perangin-angin, Jumat (18/10).

Ia melanjutkan, selain Dairi, Karo juga menghasilkan durian sekitar 4.068,3 ton, Tapanuli Utara 2.844,7 ton, Madina 1.585,1 ton, Simalungun 1.292,2 ton, Humbahas 1.128,9 ton. Kemudian, Asahan 642,4 ton, Tapteng 655 ton, Sergai 414,9 ton, Samosir 484,8 ton, Tapsel 305,3 ton, Nisel 357,3 ton,Tobasa 125, 7 ton.

“Selebihnya kabupaten lain hanya dengan produksi puluhan ton saja,” tegasnya.

Pantauan di lapangan, bisnis buah durian di Kota Medan sepertinya tidak ada habis-habisnya. Helvetia. Harga durian umumnya bervariasi sesuai ukuran di mulai dari Rp10.000 hingga hampir Rp100.000 per buah.

Seorang penjual durian di Jalan Medan Tembung, Marno mengatakan, meski tidak musim durian, durian selalu ada yang mensuplai. Bukan hanya dari Sumatera Utara tetapi juga kadang berasal dari Aceh.

“Memang terkadang kalau tidak ada stok durian ya kami tidak jualan. Tapi jika memang dari daerah Karo, Sidikalang atau Bahorok, mereka mengambil durian dari Aceh,” katanya.

Untuk pembeli, lanjutnya, bukan hanya dari daerah Medan dan sekitarnya saja. Biasanya, pembeli yang datang dari luar kota selalu minta durian dikotaki dan setelahnya disusun dibaluri dengan kopi karena buah ini akan dibawa ke Jakarta.

“Dikemas seperti ini agar tidak menimbulkan aroma penciuman yang mengganggu jika dibawa dalam pesawat,” ucapnya.

Untuk harga, sambungnya, disesuaikan dengan ukuran durian. Yang paling murah, kata dia, sekitar Rp10.000 per biji dan yang paling mahal sekitar Rp50.000-Rp65.000 per buah.

“Banyak pilihan di sini, ada yang murah dan ada yang mahal. Terserah pembali mau beli yang mana,” tandasnya.(nty)

Close Ads X
Close Ads X