Perusahaan Properti Jadi Pemilik Mayoritas Saham LPPS

Jakarta – PT Inti Anugrah Propertindo mencaplok 63,49 persen saham PT Lippo Securities Tbk (LPPS) melalui transaksi pembelian senilai Rp144,6 miliar.

Sekretaris Perusahaan Lippo Securities, Agustinus Benawar mengatakan, telah terjadi perubahan kepemilikan saham perseroan pada Kamis (10/8). Perubahan tersebut terjadi seiring transaksi pembelian 1,64 miliar lembar saham Lippo Securities oleh PT Inti Anugrah Propertindo.

Transaksi yang dilakukan pada Kamis (10/8) dengan harga Rp88 per lembar saham sehingga total nilai aksi borong saham itu mencapai Rp144,6 miliar.

PT Inti Anugrah Propertindo membeli 63,49 persen saham yang dilepas oleh Pacific Asia Holding Ltd. Portcullis Trusnet (Cook Island) Ltd. BCI House.

“Setelah transaksi, kepemilikan saham perseroan oleh PT Inti Anugrah Propertindo menjadi 67,52 persen,” tulisnya dalam ke­terbukaan informasi.

Kendati terjadi perubahan kepemilikan atas saham emiten berkode LPPS ini, Agustinus menuturkan tidak terjadi perubahan pengendali perseroan. Pasalnya, PT Inti Anugrah Propertindo juga terafiliasi dengan Grup Lippo.

PT Inti Anugrah Propertindo merupakan perusahaan real estat yang didirikan pada 2013 dengan modal ditempatkan dan disetor penuh sebesar Rp200 miliar. Pemegang saham perusahaan ini, terdiri dari PT Trijaya Utama Mandiri dan Fullerton Capital Ltd. (bc)

Close Ads X
Close Ads X