Garuda Indonesia Gandeng JD.ID Rambah E-Commerce

Dirut Garuda Indonesia Pahala N Mansury (kiri) menerima penghargaan dari CEO SkyTrax Edward Plaisted disela ajang Singapore Airshow 2018 di Changi, Singapura, Kamis (8/2). Garuda Indonesia kembali meraih penghargaan sebagai Maskapai Bintang Lima atau 5-Star Airline oleh Skytrax untuk ketiga kalinya. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/pd/18

Jakarta – Maskapai nasional, Garuda Indonesia, mulai merambah bisnis e-commerce. Garuda kini menjual produk eksklusif dan cinderamata mereka melalui kanal khusus Garuda Shop, yang ada pada website JD.ID.

Kolaborasi antara Garuda Indonesia dan JD.ID diresmikan pada peluncuran Garuda Shop di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Jakarta, Selasa (13/2).

Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala N Mansury menyebut, dengan memasuki bisnis e-commerce, pihaknya berusaha memberi kemudahan lebih pada pelanggan untuk mendapatkan produk eksklusif Garuda.

Adapun produk yang dijual melalui JD.ID antara lain perlengkapan traveling, piyama dan boneka eksklusif Garuda, gadget, hingga perhiasan dan peralatan kecantikan. Garuda menargetkan, penjualan produk eksklusif lewat JD.ID dapat mencapai 1 juta dolar AS dalam satu tahun.

Pahala melanjutkan, kerja sama dengan JD.ID juga merupakan salah satu upaya Garuda untuk mengembangkan bisnis non-core penerbangannya.

“Tentunya kami ingin bisa mendapat manfaat dari pertumbuhan industri e-commerce yang sedang pesat saat ini,” kata dia.

Menurut Pahala, hal ini juga sesuai dengan visi Garuda ke depan yang berambisi untuk menjadi maskapai penerbangan yang berbasis TI.

Presiden Direktur JD.ID Zhang Li menambahkan, kolaborasi dengan Garuda Indonesia akan dilakukan dalam kurun waktu dua tahun. Ia optimistis, kehadiran produk eksklusif Garuda di JD.ID akan memberikan pengalaman belanja yang unik bagi konsumen.

Sebelumnya, pada pertengahan 2017 lalu, anak perusahaan Garuda Indonesia, Citilink, juga telah bekerja sama dengan JD.ID. Melalui kerja sama itu, para penumpang bisa berbelanja cinderamata Citilink dan produk JD.ID secara online di dalam pesawat.

Direktur Marketing dan IT Nina Sulistyowati mengatakan, dalam kerja sama itu, JD.ID berkomitmen untuk menggunakan jasa kurir milik Garuda, yakni Garuda Express, dalam mendistribusikan barang pesanan ke konsumen.

“Untuk layanan door to door sampai ke rumah, kita pakai Garuda Express,” kata Nina.

Mengenai pemilihan JD.ID sebagai mitra, Nina menyebut Garuda sebelumnya melakukan seleksi terhadap sejumlah perusahaan e-commerce yang beroperasi di Tanah Air.

Pada akhirnya, ia menyebut, perusahaan yang terafiliasi dengan JD.com tersebut dipilih karena dianggap memiliki jaringan distribusi yang kuat.

Selain itu, JD.ID juga berkomitmen untuk melakukan kampanye demi meningkatkan kesadaran masyarakat akan layanan Garuda Shop, yang menjual produk eksklusif serta cinderamata khas Garuda Indonesia.

“JD.ID juga bekerja sama dengan Garuda Indonesia untuk menggunakan Garuda Express. Jadi, kerja samanya menyeluruh,” kata Nina.

Ia menyebut, proyek kolaborasi antara Garuda dengan JD.ID akan berlangsung selama dua tahun dan akan ditinjau setiap satu tahun. Tidak ada nilai investasi dalam kerja sama tersebut. Kegiatan pemasaran dan pengembangan web sepenuhnya dilakukan oleh JD.ID. (rep|swm)

Close Ads X
Close Ads X