Defisit APBN Diperlebar, Pasar Keuangan Membaik

Pasar keuangan membaik pagi ini.Ist

 

Medan | Jurnal Asia
Bursa Amerika dan Eropa pada perdagangan akhir pekan kemarin ditutup melemah dalam rentang 1 hingga 1.6%. Kinerja pelemehan indeks bursa tersebut berpeluang memicu terjadinya kemungkinan memburuknya kondisi bursa di Asia pada perdagangan hari ini.

Sejauh ini, indeks futures di AS masih menunjukan kenaikan yang cukup besar sehingga berpeluang membuat kinerja indeks saham di Asia membaik.

Baca Juga : Per 5 April, Sudah 56 Orang Positif Covid-19 di Sumut

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan pagi ini, Senin (6/4/2020) dibuka menguat di level 4.650 dan sejuh ini masih mengalami penguatan di kisaran level 4.690. Kinerja pasar keuang domestik sejauh ini membaik.

“Aksi korporasi yang dilakukan oleh sejumlah perusahaan besar yang membeli kembali saham yang  beredar (buyback) menjadi sentimen positif bagi pasar keuangan hari ini,” kata Analis Pasar Keuangan Gunawan Benjamin.

Di sisi lain, mata uang Rupiah juga diperdagangkan menguat dikisaran 16.430 per US Dolar. Kinerja mata uang Rupiahdan IHSG menguat seiring dengan optimism investor yang memberikan apresiasi kebijakan defisit APBN dinaikan menjadi 5.07% terhadap PDB untuk memerangi corona.

Sejumlah sikap optimis di pasar keuangan terus bermunculan setelah sejumlah pelaku pasar melihat ada perkembangan positif. Di mana banyak pemerintah melakukan upaya memerangi corona dengan sejumlah kebijakan “berani”.

“Seperti halnya Indonesia yang lebih berani dalam melakukan upaya untuk memperlebar defisit, walaupun menyisakan risiko,” pungkasnya.(nty)

 

One response to “Defisit APBN Diperlebar, Pasar Keuangan Membaik

Comments are closed.
Close Ads X
Close Ads X