POSPERA Sumut Segera Dideklarasikan

Medan | Jurnal Asia
Posko Perjuangan Rakyat (POSPERA) akan melaksanakan pelantikan pengurus pada Selasa (1/12) 2015 mendatang di Asrama Haji Jalan Abdul Haris Nasution Medan. Sebanyak 31 pengurus Dewan Perwakilan Cabang (DPC) POSPERA se-kab/kota juga ikut dilantik bersama dengan kepengurusan Departemen Mahasiswa Pospera serta DPD Pospera Tuna Runggu.

Ketua DPD Pospera Propinsi Sumut, Liston Hutajulu ST menjelaskan, POSPERA merupakan organisasi massa anak muda yang sebelumnya menjadi relawan pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat pemilihan presiden lalu. Saat ini POSPERA sudah dibentuk dan dideklarasikan di berbagai propinsi.

“Dalam waktu dekat kepengurusan  DPD POSPERA Propinsi Sumut juga akan dideklarasikan dan dilantik. Selain itu juga pelantikan pengurus DPD, DPC, Departemen Mahasiswa (Dema) dan DPD Tuna Rungu,” katanya, Jumat (28/11).

Pembina DPD POSPERA Sumut, Nikodemus Sitanggang menambahkan, nantinya pelantikan dan deklarasi itu akan dihadiri sekitar 2.000 an anggota POSPERA dari seluruh kabupaten/kota se-Sumut. Dan hingga sekarang, kata dia, persiapan menuju pelantikan dan deklarasi pengurusan  DPD POSPERA Sumut mencapai 90 persen.

“Sebelum pelantikan pengurus,  sejak bulan Maret lalu, POSPERA Sumut menjalankah berbagai kegiatan dan salah satu aksi kemanusian di kabupaten Karo. Sampai hari ini POSPERA masih  mendampingi pengungsi korban erupsi Sinabung. Bahkan kita telah mendirikan ratusan tenda pengungsian di Gedung Konco, Kecamatan Tiga Nderket,” kata Nikodemus Sitanggang.

Niko juga menjelaskan, POSPERA Sumut siap menjadi mata hati dan suara Presiden Jokowi untuk rakyat dan juga siap mengawal pembangunan dan kebijakan Presiden Jokowi. Untuk diketahui, POSPERA adalah Ormas anak muda yang berada dibawah naungan PENA 98 (Persatuan Nasional Aktivis 98) dengan Ir H Joko Widodo sebagai Pelindung POSPERA.

Ketua Umum POSPERA adalah Mustar Bona Ventura, dengsn Sekjen POSPERA merupakan anak muda Sulawesi Tengah yaitu, Aim K Labungasa yang baru berusia 26 tahun. Sementara, Pembina POSPERA adalah Adian Napitupulu yang juga menjadi Sekjen PENA 98 sekaligus menjabat sebagai anggota DPR RI Komisi VII DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan.

POSPERA yang saat Pilpres adalah organisasi Relawan Jokowi, kini tersebar di 27 Propinsi. Anggota POSPERA tercatat sudah mencapai lebih dari 27.000 orang. Sebagai Ormas, POSPERA adalah Ormas yang tidak menjadikan kekerasan dan intimidasi sebagai “Pola Gerak dan watak Organisasi”. POSPERA lebih suka mengorganisir mereka yang dimarginalkan dan membela mereka yang terpinggirkan.

Dalam Kongres POSPERA di Palu, disepakati bahwa POSPERA harus menjadi mata, telinga, mulut dan hati Rakyat untuk disampaikan pada Presiden Joko Widodo yang sebagai pribadi juga menjadi Pelindung POSPERA. (netty)

Close Ads X
Close Ads X