BizLoan, Aplikasi Ponsel KTA Hingga Rp500 Juta

Jakarta | Jurnal Asia
Commonwealth Bank Indonesia meluncurkan aplikasi BizLoan. Aplikasi ini dihadirkan untuk mendorong pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) dalam mengakses pinjaman tanpa agunan (KTA).
Menurut Tony Costa, Presiden Direktur Commonwealth Bank Indonesia, BizLoan merupakan aplikasi pintar berbasis seluler yang dirancang untuk memudahkan pelaku UKM mendapat pinjaman tanpa agunan hingga Rp 500 juta. “Melalui BizLoan, kami menawarkan bunga kompetitif sebesar 1,30% per bulan dengan tenor maksimal 3 tahun tanpa biaya lain,” kata Tony di Jakarta, Selasa (31/3).

Melalui BizLoan, nasabah pelaku UKM dapat mengajukan pinjaman tanpa agunan cukup dengan mengunggah dokumen-dokumen terkait. Nasabah kini tak perlu lagi harus membawa salinan persyaratan dokumen ke kantor cabang Bank. “Pengguna akan dihubungi oleh pihak kami jika persetujuan pinjaman diberikan,” ujar Tony.

Donny Prasetya, Executive Vice President (EVP) Commonwealth Bank Indonesia, menambahkan bahwa nasabah UKM dapat melakukan simulasi atas pinjaman terkait jangka waktu, jumlah pinjaman, jumlah cicilan bulanan, serta syarat dan ketentuan terkait fasilitas pinjaman.“Ini bentuk upaya kami agar nasabah UKM dapat memperoleh tambahan modal kerja atau modal investasi dengan cepat dan nyaman,” pungkas Donny.

Sebelumnya, pada November 2014, Commonwealth Bank Indonesia telah meluncurkan aplikasi pintar Cashflow. Aplikasi ini memudahkan para pemilik usaha mencatat aktivitas dan transaksi keuangan tanpa dikenai biaya transaksi antar bank. Pengguna aplikasi Cashflow hingga saat ini tercatat mencapai 25 ribu orang. (kc)

Close Ads X
Close Ads X