Belasungkawa Sumut untuk Lee Kuan Yew

gubsu
Gubernur Sumatera Utara H Gatot Pujo Nugroho ST MSi menyampaikan ucapan belasungkawa atas wafatnya mantan Perdana Menteri Singapura Lee Kuan Yew melalui Konsulat Singapura di Medan. Gubsu mendatangi Kantor Konsulat Negara Singapura yang berada di Suite No.2-6 Lantai 11 Forum Nine Office and F& B Gallery No 9 Jalan Imam Bonjol Medan, Jumat (27/3). Kehadiran Gubsu disambut oleh Konjen Singapura untuk Medan Mr Mark Law bersama jajaran.

“Saya atas nama pemerintah dan masyarakat Sumatera Utara turut berduka cita atas wafatnya Bapak Lee Kuan Yew. Saya menyampaikan ucapan belasungkawa terhadap keluarga, pemerintah dan rakyat Singapura,” Kata Gubsu saat menyalami Konsul Singapura.

Gubsu juga mengatakan Lee Kuan Yew merupakan salah satu sosok yang berperan dalam pembentukan ASEAN termasuk jasanya membantu kemajuan organisasi kawasan itu. Lee Kuan Yew memiliki andil pem­ba­ngunan negara-negara ASEAN saat ini. Lee menjadi inspirasi bagi negara-negara di ASEAN bersama Bapak Pembangunan Indonesia, almarhum Presiden Soeharto.

Saat di Kantor Konsulat Singapura, Gubsu juga mengisi buku duka yang di­siapkan oleh konsulat Singapura. Di­dampingi Konsul Singapura, Gubsu duduk di kursi dan menulis buku duka di atas me­ja yang saat itu telah terpajang foto Man­tan Perdana Menteri Singapura. (andri)

Close Ads X
Close Ads X